Game Mario Kart 8 dan Splatoon Mendadak Offline, Kenapa?

Telset.id, Jakarta – Nintendo mengakui sedang mengalami masalah keamanan, yang akhirnya memaksa mereka untuk menghapus fitur online dari game Mario Kart 8 dan Splatoon versi konsol Wii U. Kedua game tersebut hanya bisa dimainkan secara offline.

Nintendo memposting pemberitahuan ini melalui situs webnya dengan menyatakan bahwa akan melakukan maintenance secara mendadak untuk memperbaiki keamanan terkait mode online game tersebut.

Namun, Nintendo belum memberikan perkiraan waktu kapan layanan jaringan ini akan bisa digunakan kembali. Selain itu, Nintendo juga meminta maaf atas ketidaknyamanan karena membuat game balap Mario Kart dan game FPS Splatoon menjadi offline.

BACA JUGA:

Menurut Dataminer OatMealDome, masalah keamanan ini diakibatkan karena ENLBufferPen. Eksploitas ini memungkinkan penyerang mengambil kendali sistem korbannya hanya dengan mencocokannya dalam game online.

Dikutip Telset dari GizmoChina, sebelumnya ditemukan juga masalah di Mario Kart 7 pada konsol 3DS dan beberapa game Switch lainnya, seperti Mario Kart 8 Deluxe, Animal Crossing: New Horizons, Nintendo Switch Sports, Splatoon 2 dan 3.

Namun, Nintendo telah memberi patch untuk game yang mengalami masalah tersebut untuk melindunginya dari eksploitasi atau masalah lain.

Sebuah video yang diposting oleh YouTuber PabloMK7 memperlihatkan ENLBufferPwn beraksi di game Mario Kart 7. Ini memungkinkan firmware khusus untuk dimasukkan ke konsol yang ditargetkan.

Akibatnya, ENLBufferPwn berpotensi digunakan untuk mencuri informasi akun atau kartu kredit, hingga bisa merekam korban menggunakan perangkat mikrofon dan kamera dari konsol 3DS.

Meskipun, keputusan Nintendo mengecewakan para gamers yang memainkan game di konsol Wii U, tetapi Nintendo tidak punya pilihan selain menjadikan game hanya tersedia dalam mode offline sampai masalah keamanan teratasi.

BACA JUGA:

Nintendo menangani bebragai masalah dengan sangat serius, dan namun tidak membuat Mario Kart 8 yang merupakan game terlaris di Wii U dengan menjual hampir 8,5 juta copy terhindar dari masalah keamanan.

Masalah ini muncul hanya dalam beberapa minggu sebelum 27 Maret, di saat Nintendo mematikan Wii U dan 3DS eShops. Setelah 27 Maret, pemilik konsol tersebut tidak dapat melakukan pembelian di toko digital milik Nintendo, namun mereka masih bisa mengunduh game yang sudah dibeli. [FY/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI