Telset.id, Jakarta – Harga iPhone 14 diperkirakan lebih mahal ketimbang iPhone 13. Tapi, kabarnya, hal itu tak akan memengaruhi konsumen yang tetap “ngotot” ingin membeli iPhone 14.
Harga iPhone 14 lebih mahal tetapi tak akan memengaruhi konsumen untuk membeli bersumber dari survei yang dilakukan oleh savings.com terhadap 1.500 responden.
Apple diperkirakan akan meluncurkanjajaran iPhone 14 pada 7 September 2022 mendatang. Survei terbaru menunjukkan, 14 persen pengguna iPhone berencana membeli.
Seperti Telset kutip dari Gadgets360, Rabu (24/8/2022), angka tersebut naik daripada tahun lalu, yang hanya sekitar 10 persen pengguna berencana beralih ke iPhone 13.
BACA JUGA:
- Harga iPhone 14 Mungkin Sama dari Seri Sebelumnya Rp 11,9 Juta
- Warna iPhone 14 Tersedia Banyak Pilihan, Termasuk Ungu?
Hasil survei itu cukup mengejutkan mengingat dampak ekonomi dari inflasi dan kecenderungan khas pengguna iPhone untuk tetap menggunakan perangkat dalam waktu lama.
Survei oleh savings.com memperlihatkan bahwa iPhone 14 kemungkinan besar akan memiliki lebih banyak pengguna ketimbang iPhone yang sudah lebih dulu rilis ke publik.
Tapi, seperti laporan dari 9to5Mac, ukuran sampel survei cukup kecil dan tidak selalu menunjukkan tren atau kecenderungan nyata seperti yang diklaim oleh survei itu sendiri.
Di pasar seperti India, biaya iPhone jauh lebih tinggi bakal mendorong pengguna untuk tetap pakai perangkat lama. Berbeda dengan pasar seperti Amerika Utara dan Eropa.
Menariknya, survei savings.com membuat beberapa poin menarik. Dua dari tiga pembeli potensial memiliki model iPhone yang sudah ada yang berusia kurang dari dua tahun.
Prosesor yang lebih cepat, penyimpanan perangkat lebih banyak, dan kamera lebih baik disebut-sebut sebagai alasan utama keinginan untuk meningkatkan ke iPhone 14.
Di antara mereka yang menyatakan tidak akan memperbarui iPhone, alasan utamanya iPhone saat ini masih berfungsi baik serta perkiraan biaya untuk berganti ke iPhone 14.
BACA JUGA:
- iPhone 14 Max dan iPhone 14 Pro Max Terkendala Pasokan Layar?
- Bodi iPhone 14 Pro & Pro Max Lebih Bongsor, Desain Masih Sama
Jajaran iPhone 14 diperkirakan akan diluncurkan secara global pada 7 September 2022. Menurut rumor, Apple akan menghadirkan iPhone 14 Max daripada iPhone 14 mini.
Kabarnya, Apple bakal menawarkan kepada pengguna opsi layar yang lebih besar tanpa sistem kamera yang lebih canggih di duo seri iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.
Sebelumnya seorang pakar bernama Mark Gurman dari Bloomberg mengingatkan untuk jangan buru-buru membeli iPhone 14. Ada beberapa alasan yang diberikan Gurman. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa membaca alasannya di sini. [SN/HBS]