Kecerahan Layar Lipat Google Pixel Fold Bisa Sampai 1200 Nits

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Google Pixel Fold telah lama dirumorkan bakal hadir di pasaran. Spesifikasi layar smartphone lipat Google tersebut sekarang terungkap.

Google Pixel Fold, menurut keterangan rahasia dari China, memiliki kode nama Felix dan dilengkapi dengan layar ganda yang merupakan produksi Samsung.

Telset kutip dari Gadgets360, Minggu (16/10/2022), layar lipatnya diperkirakan mendukung resolusi 1.840×2.208 piksel dan bisa berukuran 123mm x 148mm.

BACA JUGA:

Layar bagian dalam HP Pixel Fold diklaim menawarkan kecerahan puncak hingga 1200 nits dengan kecerahan rata-rata 800 nits. Bagaimana kameranya?

Menurut informasi rahasia, smartphone flagship tersebut dapat mengemas pengaturan tiga kamera belakang yang terdiri atas sensor utama Sony IMX787.

Spesifikasi itu dibeberkan oleh Kuba Wojciechowski (@Za_Raczke) dan 91Mobile. Sesuai bocoran, Pixel Fold akan dilengkapi layar internal milik Samsung.

Mereka menyatakan bahwa layar lipat dalam smartphone Pixel Fold diharapkan akan mendukung kecepatan refresh tinggi dan dapat mencapai 120Hz.

Pixel Fold diperkirakan hadir dengan tiga kamera belakang yang dipimpin oleh sensor utama Sony IMX787, diikuti lensa ultra lebar IMX386 dan telefoto S5K3J1.

Layar bagian dalam perangkat dapat menampilkan sensor IMX355, sedangkan layar bagian luar HP dikatakan menggunakan sensor selfie telefoto S5K3J1.

Pixel Fold seharusnya diluncurkan bersamaan dengan seri Google Pixel 6 tahun lalu, tetapi ternyata tidak terjadi. Lantas, kapan perangkat baru itu akan rilis?

Sesuai bocoran, Pixel Fold kemungkinan besar bakal debut pada kuartal I-2023. Google akan mulai menerima pengiriman panel Pixel Fold pada Januari 2022.

Bocoran mengungkap, Pixel Fold diperkirakan akan diproduksi oleh Foxconn di China. Namun begitu, Google belum konfirmasi spesifikasi apapun soal HP tersebut.

BACA JUGA: 

Jika benar-benar hadir pada kuartal I-2023, Pixel Fold akan menjadi pesaing HP layar lipat lain di pasaran, termasuk Samsung galaxy Z Fold 4 yang belum lama rilis.

Pixel Fold juga bakal menjadi pesaing smartphone baru iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max meski tidak menggunakan konsep layar lipat. [SN/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI