Dua Karakter Ikonik Street Fighter V Segera Hadir di Free Fire

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Siap-siap gamer FF! Garena Free Fire sebentar lagi akan mendatangkan dua karakter utama dari game Street Fighter V besutan Capcom, yaitu Ryu dan Chun Li.

Dalam keterangan resmi, Garena mengatakan bahwa kolaborasi ini akan menyatukan dua pelaku industri video games terbesar dunia, sekaligus mendukung strategi Garena untuk terus menghadirkan pengalaman bermain yang terbaru bagi komunitas Free Fire.

“Street Fighter telah merevolusi video game untuk genre fighting. Mereka menjadi franchise yang tumbuh bersama kita, bermain sebagai beberapa karakter ikoniknya seperti Ryu dan Chun-Li,” ujar Harold Teo, Produser Garena Free Fire.

{Baca Juga: 20 Istilah di Game Free Fire, Wajib Tahu Artinya!}

“Menghadirkan sebagian dari Street Fighter ke Free Fire, serta menyambut Ryu dan Chun-Li dalam map Bermuda menjadi sesuatu yang kami harapkan para pemain Free Fire akan sangat nikmati,” sambungnya.

Karakter Street Fighter Hadir di Free Fire Bulan Juli

Karakter Free Fire Street Fighter
Ryu dan Chun Li dari Street Fighter

Para pemain game battle royale Free Fire dapat menantikan kehadiran karakter favorit para fans Street Fighter seperti Ryu dan Chun Li ketika kolaborasi ini dimulai pada Juli 2021.

Ryu dan Chun Li akan ditemani oleh berbagai konten dan pengalaman tematik eksklusif, termasuk tampilan skin dan aktivitas terbaru, serta berbagai item khusus dan pengalaman dengan tema spesial Street Fighter.

{Baca Juga: Garena Blokir 1,2 Juta Pemain yang Pakai Cheat di Free Fire}

Kolaborasi Garena bersama Capcom dibangun berdasarkan strategi Garena untuk terus meningkatkan pengalaman bermain Free Fire bersama beberapa brand yang paling diketahui dunia.

Sebelumnya, Garena mengumumkan kolaborasi untuk menghadirkan atlet sepak bola internasional Cristiano Ronaldo serta serial anime Jepang Attack on Titan dalam game Free Fire.

Terbaru, Garena baru saja berkolaborasi dengan pabrikan mobil Mclaren. Dalam kerjasama tersebut, mobil balap McLaren P1 muncul secara resmi dalam game Free Fire.

{Baca Juga: Mobil Balap McLaren P1 Bakal Hadir di Garena Free Fire}

Berbicara mengenai Street Fighter, ini adalah franchise video game dengan genre fighting yang dikembangkan dan dipublikasikan oleh Capcom dan menjadi salah satu franchise video game yang populer di kalangan gamers di seluruh dunia.

Per 31 Maret 2021, telah terjual 46 juta unit secara global. Street Fighter V telah dirilis untuk PlayStation 4 dan PC pada tahun 2016. (HR/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI