Google Wallet Bangkit, Kemampuannya Kian Ciamik

Telset.id, Jakarta – Aplikasi Google Wallet bangkit kembali. Google Wallet kini bukan menjadi aplikasi dompet digital biasa saja, tapi juga sebagai platform dengan fitur menyimpan kartu, dokumen, sampai tiket pesawat di dalamnya. 

Dalam ajang Google I/O 2022, aplikasi ini memiliki kemampuan yang mirip seperti dompet fisik. Menurut Product Manager Google, Dong Min Kim, platform ini bisa dipakai untuk menyimpan kartu pembayaran digital, tiket pesawat, dokumen keanggotaan, tiket konser, kartu atau paspor vaksin, dan dokumen lainnya. 

Selain mampu menyimpan dokumen penting, Wallet juga akan memberikan notifikasi yang berkaitan dengan perubahan jam penerbangan pesawat atau jadwal tiket konser yang pengguna simpan. 

Baca juga: Google Pamer Pixel Tablet, Pixel 7 & Pixel 7 Pro

“Jika Anda menyimpan tiket boarding pass Anda untuk penerbangan ke Wallet, itu akan memberitahu Anda tentang penundaan dan perubahan gerbang. Ini mengingatkan Anda tentang tiket yang disimpan,” kata Dong Min. 

Sedangkan ketika Anda naik bus atau menggunakan Maps, Wallet akan memunculkan kartu transit beserta saldo Anda di sepanjang rute perjalanan.

Jadi saat saldo kurang, Anda bisa mengetuk kartu dan melakukan pengisian saldo saat itu juga. Meski memiliki fitur yang lengkap, Google mengklaim aplikasi Wallet tidak akan tumpang tindih dengan Pay. 

Sebab, aplikasi ini menjadi tempat untuk menyimpan kartu dan dokumen pribadi lainnya, sementara Google Pay akan tetap menjadi tempat untuk pembayaran nirsentuh.

Rencananya aplikasi akan diluncurkan ke perangkat Android dan Wear OS dalam beberapa minggu mendatang. Dilansir Telset dari Engadget pada Kamis (12/5/2022), perusahaan bakal menambahkan ID digital dan SIM ke Wallet akhir tahun ini.

Baca juga: Google Pixel 6a bawa Spesifikasi Canggih

Sekadar informasi, Google Wallet sebenarnya sudah diluncurkan pada tahun 2011 lalu. Aplikasi ini berfungsi sebagai ruang penyimpanan untuk kartu digital dan sebagai pusat untuk mengirim dan meminta uang. 

Kemudian pada tahun 2018, fitur-fitur yang ada di Wallet diintegrasikan ke dalam Google Pay. Namun, pada tahun ini Google kembali menghidupkan Wallet dengan berbagai kemampuan yang dibutuhkan pengguna. (NM/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI