Indosat menjadi salah satu operator yang meresmikan jaringan 4G LTE di frekuensi 1.800 MHz yang digelar di Balikpapan. Menurut pihak Indosat, teknologi 4G LTE menjanjikan kecepatan luar biasa hingga menembus angka 185 Mbps. Tapi untuk mencapai angka tersebut, harus ada syarat dan kondisi tertentu.
“Secara teoritis 4G memang bisa sampai 185 Mbps. Tapi dengan kondisi single user dan cukup dekat dengan radio equipment,” jelas Joko Riswadi, Division Head Network Optimization Indosat.
Oleh sebab itu, jika digunakan oleh banyak pelanggan, tentu kecepatannya akan menurun. Tapi menurut Joko, pelanggan tidak perlu khawatir karena kecepatan yang ditawarkan 4G LTE di frekuensi 1.800 MHz akan tetap sangat memuaskan.
Saat peresmian di Balikpapan, Indosat mengklaim kecepatan akses di jaringan 4G-nya bisa menembus 100 Mbps. Sedangkan rata-rata kecepatannya di kisaran 60 sampai 70 Mbps.
“Memang tidak ada standar kecepatan 4G LTE, tergantung digunakan seberapa banyak orang. Tapi kita akan selalu menjaga kualitas,” janji Fidesia Noor, Division Head Data Services indosat.
Indosat sebelumnya telah menggelar layanan 4G LTE di frekuensi 900 MHz. Tapi berkali-kali operator yang identik dengan warna kuning ini menyatakan kecepatannya tak maksimal.
Bahkan jika dicoba, kecepatan 4G LTE di frekuensi 900 MHz kalah dari kecepatan 3G. Sebagai gambaran, sesudah modernisasi jaringannya, Indosat mengklaim kecepatan 3G bisa sampai 42 Mbps.