Bereskan Perbaikan Bug, Apple Rilis Update iOS 9.0.1

Update iOS 9.0.1JAKARTA – Seminggu setelah iOS 9 dirilis secara resmi ke publik, Apple tak membuang waktu lama untuk memberikan update terbaru untuk software anyarnya itu. Update yang diberikan ini update minor dengan versi 9.0.1, bukan iOS 9.1, karena versi tersebut masih dalam tahap beta.

Seperti umumnya update minor, iOS 9.0.1 diberikan untuk membersihkan berbagai bugs yang ada di iOS 9. Oleh sebab itu semua pengguna yang sudah menjalankan iOS 9 harus segera update ke iOS 9.0.1, agar meningkatkan stabilitas sistem.

Sebelumnya banyak pengguna iOS yang mengeluhkan terjadinya crash saat dilakukan update. Selain itu, pengguna juga mengatakan update iOS 9 tidak bisa dilakukan setelah beberapa menit dan prosesnya harus diulang kembali dari awal. (Baca juga: Apple fanboy Kesal Update iOS 9 Bermasalah). Update minor iOS 9.0.1. disebutkan akan mengatasi masalah tersebut.

Berikut adalah perubahan penting untuk upadate iOS 9.0.1:

  • Memperbaiki masalah bug fixes untuk iDevice, di mana beberapa pengguna mengeluhkan tidak bisa menyelesaikan setup assistant setelah update iOS 9.
  • Memperbaiki masalah bug pada alarm dan timer yang tidak bekerja.
  • Memperbaiki masalah bug di Safari dan Photo, di mana saat pause video justru dapat menyebabkan frame video terdistorsi.
  • Memperbaiki masalah bug yang menyebabkan beberapa pengguna kehilangan data seluler saat menggunakan custom APN setup melalui profile

Untuk memulai pembaruan, sambungkan ke iTunes dan memeriksa update melalui halaman ringkasan perangkat, atau menggunakan fitur update OTA pada perangkat iOS Anda, dengan mengecek di menu Settings ? General ? Software Update. [HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI