Ukuran Post Instagram Terbaru 2022, Biar Foto Gak Terpotong!

Telset.id – Sebagian dari kita pasti pernah mengalami insiden foto dan video terpotong ketika membuat postingan di Instagram. Hal ini terjadi kemungkinan besar dikarenakan ukuran konten yang tidak sesuai dengan batas ukuran post Instagram.

Agar postingan Instagram lebih rapi, maka mengetahui ukuran post Instagram sangatlah penting. Katakan saja terkait ukuran foto Instagram, ukuran video Instagram, ukuran Instagram Feed, ukuran foto profil Instagram dan ukuran gambar Instagram Story.

Perlu diketahui, Instagram memiliki ketentuan mengenai ukuran untuk setiap jenis postingan. Baik itu postingan di Instagram Feed, Instagram Story atau di postingan foto profil.

Baca juga: 10 Aplikasi Download Foto Instagram, Gratis dan Gak Pakai Ribet

Demi membantu agar postingan konten bisa lebih maksimal, berikut ini beberapa informasi penting yang perlu diketahui mengenai ukuran post Instagram. Baik itu untuk konten foto ataupun video.

1. Ukuran Foto Instagram 

Konten foto adalah konten yang banyak diposting di Instagram. Sayangnya kerap kali foto yang diposting tampak terpotong sehingga tampilannya menjadi kurang rapi.

Supaya hal tersebut tidak terjadi, kita harus tahu mengenai ukuran foto Instagram. Ukuran foto di platform Instagram terbagi menjadi 3, yakni Square, Portrait atau Vertical dan Landscape atau Horizontal.

Untuk jenis ukuran Square, pikselnya maksimal 1080 x 1080 piksel atau dengan rasio foto 1:1; ukuran Portrait atau Vertical, pikselnya maksimal 1080 x 1350 piksel atau dengan rasio foto 4:5; sedangkan jenis ukuran Landscape atau Horizontal, pikselnya maksimal  1080 x 608 piksel atau dengan rasio 1,91:1.

Ukuran Post Instagram

Jadi, sebelum memposting foto pastikan dahulu ukurannya. Jika ternyata ukuran belum sesuai, maka kita bisa menggunakan aplikasi edit foto untuk menyesuaikan ukuran tersebut.

2. Ukuran Foto Profil Instagram 

Ukuran Foto Profil Instagram

Untuk foto profil Instagram, ada beberapa hal yang perlu diketahui agar foto tidak pecah atau terpotong. Berikut beberapa ukuran yang disarankan:

  • Foto dengan ukuran 128 × 128 piksel dan aspek rasio 1:1
  • Foto dengan ukuran 161 × 161 piksel dan aspek rasio 1:1
  • Foto dengan ukuran 256 × 25 piksel dan aspek rasio 1:1
  • Foto dengan ukuran 512 × 512 piksel dan aspek rasio 1:1
  • Foto dengan ukuran 1024 × 124 piksel dan aspek rasio 1:1
  • Foto dengan ukuran 1080 × 1080 piksel dan aspek rasio 1:1

3. Ukuran Gambar Instagram Story 

Ukuran Gambar Instagram Story

Instagram Story atau Instagram Stories adalah fitur yang banyak dipakai untuk memposting konten-konten yang sifatnya sementara. Hal ini karena konten foto dan video di Stories hanya akan muncul selama 24 jam setelah diposting.

Baca juga: Begini Cara Memberikan Tanda “Love” di Instagram Stories

Namun sama seperti mengunggah foto, terdapat ketentuan ukuran untuk gambar Instagram Story agar konten lebih maksimal. Berikut ini beberapa poin mengenai ukuran post Instagram untuk Stories:

  • Untuk konten foto maka ukuran yang paling cocok adalah foto dengan resolusi 1080 x 608 piksel dan aspek rasio 1,91:1.
  • Sedangkan untuk konten video maka resolusinya adalah 1080 x 1920 piksel dengan aspek rasio 9:16.

4. Ukuran Video Instagram 

Ukuran post Instagram

Selain memposting foto, Instagram juga memungkinkan pengguna untuk memposting video di kolom Feed. Hampir sama dengan postingan foto, ada 3 jenis ketentuan ukuran untuk ukuran post Instagram dengan konten video.

Ketiga jenis yang dimaksud adalah Portrait atau Vertical, Landscape atau Horizontal dan Square. Untuk ukuran Portrait atau Vertical, resolusi video yang disarankan sebesar 1080 x 1350 piksel dengan aspek rasio maksimal 4:5.

Untuk ukuran Landscape atau Horizontal, resolusi video sebesar 1080 x 608 piksel dengan aspek rasio maksimal adalah 1.91:1; sedangkan untuk ukuran Square, resolusi video sebesar 1080 x 1080 piksel dengan rasio maksimal 1:1.

5. Ukuran Video Instagram TV (IGTV)

Ukuran Video Instagram

Instagram memiliki platform Instagram TV (IGTV), yang bisa dipakai untuk memposting video dengan durasi yang lebih panjang.

Bagi yang ingin menggunakan platform tersebut, maka perlu dicermati mengenai ketentuan resolusi dan aspek rasio video IGTV. Tujuannya agar video tidak pecah dan terpotong ketika diposting. Berikut ini ukuran post Instagram yang disarankan untuk konten IGTV.

  • Landscape atau Horizontal, resolusi videonya maksimal 1920 x 1080 piksel dengan aspek rasio 16:9.
  • Portrait atau Vertical, resolusi videonya maksimal 1080 x 1920 piksel dengan aspek rasio 9:16.
  • Post Portrait, resolusi videonya maksimal 1080 x 1350 piksel dengan aspek rasio 4:5.
  • Square, resolusi videonya maksimal 1080 x 1080 piksel dengan aspek rasio 1:1.

Bukan cuma itu, ada beberapa ketentuan lain seperti cover IGTV dan durasi video yang perlu perhatikan.

  • Untuk ukuran foto sampul IGTV atau cover, resolusi foto adalah 420 x 654 piksel dengan rasio 1:1.55.
  • Untuk Frame rate IGTV minimal 30 fps dengan resolusi minimal 720p.
  • Format file video IGTV adalah MP4, dengan ukuran file IGTV maksimal untuk video berdurasi 10 menit adalah kurang dari 650MB. Sedangkan untuk video berdurasi 60 menit maka ukuran file maksimal 3,6GB.

6. Ukuran Video Instagram Reels 

Instagram Reels

Instagram Reels adalah fitur terbaru yang diluncurkan Instagram. Di fitur ini pengguna bisa membuat konten video dengan durasi maksimal 60 detik.

Baca juga: 5 Cara Simpan Postingan Foto dan Video Instagram, Gampang!

Untuk memaksimalkan fitur tersebut kita harus mengetahui mengenai ukuran video Instagram Reels. Adapun resolusi untuk Instagram Reels adalah 1080 x 1920 piksel dengan aspek rasio 9:16.

Oke, itu tadi informasi lengkap mengenai ukuran post Instagram. Semoga mulai sekarang Anda bisa memposting foto dan video di Instagram dengan lebih rapi serta tidak kepotong. Selamat mencoba!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI