Spesifikasi Oppo Reno7, Reno7 Pro & Reno7 SE 5G yang Mau Rilis

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Menjelang peluncuran resminya, terkuak beberapa informasi spesifikasi lengkap, seperti ukuran layar, prosesor, RAM dan memori internal, kapasitas baterai, hingga konfigurasi kamera dari Oppo Reno7, Reno7 Pro, hingga Reno7 SE 5G. Seperti apa?

Menurut keterangan dari sumber rahasia, Oppo menyiapkan tiga model terbaru. Tak ada seri Oppo Reno7 Pro+ seperti yang dirumorkan sebelumnya.

Nah, berikut ini tim Telset telah merangkum informasi spesifikasi lengkap yang bakal diusung oleh ketiga HP Oppo terbaru ini. Yuk simak!

Baca juga: Strategi Oppo Hadapi Masalah Kelangkaan Chip

Spesifikasi oppo reno 7 pro se 5g

Spesifikasi Oppo Reno7 Pro

Spesifikasi oppo reno 7 pro se 5g

Mari kita awali dengan model tertinggi terlebih dahulu. Oppo Reno7 Pro sebagai versi tertinggi bakal ditenagai spesifikasi prosesor MediaTek Dimensity 1200-max. Prosesor ini telah disesuaikan dengan kebutuhan ponsel itu sendiri dan sejalan dengan program open source yang digaungkan MediaTek.

Dikutip Telset dari GSMArena, Selasa (23/11/2021), prosesor paling bertenaga tersebut dipadukan dengan RAM 8 GB dan 12 GB dengan memori penyimpanan sebesar 256 GB yang bisa diperluas dengan slot microSD sampai 2 TB. Boleh jadi, kapasitas RAM yang besar dari Reno7 Series bakal lebih luas dengan adanya fitur RAM Expansion.

Oppo Reno7 Pro ditopang oleh baterai dengan kapasitas 4.500 mAh yang didukung fast charging 65W. Di bagian kamera, Oppo Reno7 Pro mengusung kamera utama dengan sensor 50MP Sony IMX766 tanpa OIS.

Kamera ini dipadukan dengan kamera telephoto 13MP dengan kemampuan 2x optical zoom, dan kamera ultrawide 64MP. Kamera depannya menggunakan sensor 32MP Sony IMX709.

Di bagian layar, varian tertinggi ini dibekali layar AMOLED berukuran 6,55 inci dengan resolusi Full HD+. Layar ini pas untuk aktivitas gaming karena memiliki refresh rate 120Hz.

Fitur lainnya, terdapat speaker stereo, sudah mendukung jaringan 5G, dual-SIM, reverse charging, dan sejumlah fitur kamera berbasis AI atau kecerdasan buatan.

Baca juga: Deretan Fitur Kamera Oppo A95

Spesifikasi Oppo Reno7

Spesifikasi oppo reno 7 pro se 5g

Tak banyak informasi tentang kedua smartphone ini. Namun berdasarkan keterangan dari Digital Chat Station,  HP terbaru Oppo itu mengusung spesifikasi kelas tinggi.

Oppo Reno7 ditenagai spesifikasi prosesor Snapdragon 778G dari Qualcomm. Itu artinya, HP terbaru Oppo ini bakal mendukung jaringan 5G yang super cepat.

Dilansir dari Fonearena, prosesor ini dipadukan dengan pilihan RAM dan memori yang bervariasi, yakni 8/128 GB, 8/256 GB, dan 12/256 GB. Soal baterai, Reno7 pun ditopang oleh baterai dengan kapasitas 4.500 mAh dan didukung fitur pengisian daya cepat 65W.

Membahas tentang layar, keduanya dilengkapi dengan layar AMOLED berukuran 6,5 inci. Layar ini tampil fullscreen dengan bezel super tipis, serta dipercantik dengan adanya lubang kamera yang menyimpan kamera selfie 32MP.

Menyoal tentang kamera, Oppo Reno7 punya kamera utama dengan sensor 50MP Sony IMX766, kamera ultrawide 16MP, dan kamera depth 2MP.

Luncurkan Juga Oppo Reno7 SE

Selain versi standar dan Pro, perusahaan asal China ini pun bakal menghadirkan Reno7 SE dengan spesifikasi yang lebih rendah. Smartphone ini punya layar 6,43 inci dengan refresh rate 90Hz.

Dapur pacunya menggunakan MediaTek Dimensity 920 5G yang dikombinasikan dengan RAM 12 GB, memori penyimpanan 256 GB, dan baterai 4.300 mAh dengan fast charging 65W.

Baca juga: Uji Daya Tahan Baterai Oppo A16

Seperti dua seri lainnya, kamera depannya beresolusi 32MP. Sementara di belakang, tersemat kamera utama 64MP Omnivision OV64B, kamera ultrawide 8MP Sony IMX355, dan kamera depth 2MP.

Trio Reno Series terbaru ini dijadwalkan bakal melenggang resmi di China pada 25 November mendatang. (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI