Telset.id, Jakarta – Samsung Galaxy Book 3 Pro akan diperkenalkan pada acara Samsung Unpacked 1 Februari 2023 mendatang, bersamaan dengan laptop lain seri Galaxy Book 3.
Samsung Galaxy Book 3 Pro kabarnya akan mempunyai layar dengan ukuran lebih besar. Panelnya AMOLED dan akan tersedia dalam dua varian, 14 inci dan 16 inci.
Galaxy Book 3 Pro akan memiliki chipset generasi terbaru dari Intel, yakni Core i5-1340P meskipun ada kemungkinan opsi model lain dengan sumber tenaga Core i7.
Seperti Telset kutip dari GSM Arena, Kamis (26/1/2023), Galaxy Book 3 Pro akan memiliki bobot 0,87 kilogram. Dimensi persisnya adalah 30,44 x 19,98 x 1,12 sentimeter.
BACA JUGA:
- 8 Cara Membersihkan RAM Laptop yang Penuh
- Samsung Gelontorkan 4 Laptop Galaxy Book Terbaru di MWC 2022
Spesifikasi lain meliputi RAM 8GB dan memori 512GB, Windows 11 Home, dan kecepatan refresh 120Hz untuk layar. Pilihan warnanya adalah Beige dan Graphite.
Sebelumnya dilaporkan bahwa Samsung Galaxy Book 3 akan diperkenalkan pada konferensi peluncuran pada 1 Februari 2023 bersamaan smartphone baru Galaxy S23.
Samsung Galaxy Book3 akan punya lima model, meliputi Galaxy Book 3, Galaxy Book 3 360, Galaxy Book 3 Pro, Galaxy Book 3 Pro 360, dan Galaxy Book 3 Ultra.
Seperti Telset kutip dari GSM Arena, Selasa (17/1/2023), duo laptop Galaxy Book 3 dan Book 3 360 akan tersedia dalam satu pilihan ukuran layar, yakni 15 inci.
Galaxy Book 3 Pro akan tersedia dalam varian 14 inci dan 16 inci. Kemudian, Galaxy Book 3 Pro 360 dan Galaxy Book 3 Ultra hadir eksklusif dengan layar 16 inci.
Semua laptop baru itu akan punya prosesor Intel generasi ke-13. Galaxy Book 3 Pro 360 mengusung Core i5-1340P dan Core i7-1360P plus grafis Intel Iris Xe.
Galaxy Book 3 Pro 360 juga menghadirkan spesifikasi RAM DDR5 16GB serta SSD PCIe 4.0 NVMe hingga 1TB. Layarnya jenis Super AMOLED ukuran 16 inci.
BACA JUGA:
- Cara Mudah Aktivasi Windows 10 Permanen di PC atau Laptop
- 6 Penyebab Laptop Tidak Bisa Terhubung Wifi dan Cara Mengatasinya
Galaxy Book 3 Pro 360 beresolusi 2880 x 1800 piksel dan mendukung input stylus melalui S-Pen yang dibundel. Namun, laptop tidak akan memiliki slot stylus.
Baterai Galaxy Book 3 Pro 360 76WHr dengan pengisi daya 65W. Galaxy Book3 Pro 360 akan memiliki ketebalan hanya 13 milimeter dan berat 1,6 kilogram.
Spesifikasi model lain Samsung Galaxy Book 3 belum terungkap. Bocoran kemungkinan bakal terungkap menjelang peluncuran pada 1 Februari 2023 mendatang. [SN/IF]