Realme Watch S Pro dan Watch S Master Edition Debut di India

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Realme mengumumkan kehadiran smartwatch terbaru, Watch S Pro dan Watch S Master Edition. Kedua jam tangan pintar ini pertama kali diperkenalkan untuk pasar India.

Rencananya, baik Realme Watch S Pro dan Realme Watch S Master Edition akan dijual mulai 28 Desember 2020 melalui Flipkart, Realme.com, dan beberapa toko offline. Berikut spesifikasi dan fitur lengkap smartwatch Realme terbaru.

Spesifikasi Realme Watch S Pro

Realme Watch S Pro
Realme Watch S Pro

Realme Watch S Pro didukung oleh prosesor ARM Cortex M4 dan menjalankan platform khusus yang tidak disebutkan namanya. Daya tahannya sendiri mengandalkan baterai 420 mAh.

Jam tangan pintar ini memiliki layar sentuh AMOLED dengan ukuran 1,39 inci dan memiliki resolusi 454×454 piksel. Layarnya memiliki fitur untuk mengatur kecerahan secara otomatis, sesuai dengan kondisi lingkungan sekitar.

{Baca Juga: Realme Watch S, Resolusi Layar Tinggi dan Baterai Besar}

Terdapat lebih dari 100 watch face yang menawarkan tampilan berbeda. Pengguna juga dapat menggunakan gambar sendiri yang diambil dari smartphone dan dijadikan watch face di jam tangan.

Arloji pintar ini terbuat dari materian baja tahan karat SUS316L dan memiliki bobot 63,5 gram. Strapnya terbuat dari silikot dan memiliki empat varian warna, hijau, cokelat, biru dan hitam.

Berbicara mengenai fitur, jam tangan tersebut dibekali dengan fitur monitor detak jantung dan sensor Sp02 untuk mengukur tingkat oksigen dalam darah. Smartwatch ini juga dapat melacak langkah, kualitas tidur dan dilengkapi 15 mode olahraga.

{Baca Juga: Harga Realme Watch dan Buds Air Neo Gak Sampai Sejutaan}

Fitur lain dari smartwatch terbaru Realme itu di antaranya, GPS satelit ganda, kemampuan tahan air, dan drink reminder. Ada juga fitur smart notification, incoming call alerts, kontrol kamera, serta musik.

Realme Watch S Pro dijual dengan harga USD 135 atau sekitar Rp 1,9 jutaan. Perangkat ini dijadwalkan akan dijual perdana pada 29 Desember 2020 di Flipkart dan Realme.com.

Realme Watch S Master Edition

Realme Watch S Master Edition
Realme Watch S Master Edition

Untuk Watch S Master Edition dirancang langsung oleh artiks Korea Selatan, Grafflex. Secara spesifikasi kurang lebih sama dengan smartwatch Realme terbaru biasa, tetapi memiliki strap, tampilan, dan kotak yang dirancang secara khusus.

Realme Watch S Master Edition dijual dengan harga USD 80 atau sekitar Rp 1,1 jutaan. Sayangny,a pihak Realme belum mengungkapkan tanggal pasti penjualan perdananya. (HR/MF)

SourceGSMArena

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI