Lenovo Janji Bawa Laptop Gaming Legion 7i ke Indonesia

Telset.id, Jakarta – Lenovo telah meresmikan dua laptop gaming terbaru mereka, Legion 5i dan Ideapad Gaming 3i. Menyusul dua laptop tersebut, Lenovo pun berencana untuk memboyong laptop gaming dengan spesifikasi lebih tinggi, yakni Legion 7i ke Indonesia.

Lenovo Legion 7i merupakan laptop gaming premium berukuran 15-inci. Memiliki eksterior all-metal dan tersedia dengan warna Slate Grey yang sleek, lighting RGB yang keren di dasar laptop, hingga lubang angin pendingin.

Laptop dengan bobot 2,2 kg tersebut dilengkapi dengan overclocked prosesor mobile Intel Core i9 Generasi ke-10 H-Series dan sistem pengaturan termal yang disebut Legion Coldfront 2.0.

{Baca juga: Rekomendasi 5 Chromebook Terbaik 2021: Acer hingga Lenovo}

Lenovo Legion Coldfront 2.0 mampu mendorong perfoma maksimal laptop gaming terbaru Lenovo tersebut, dan telah diintegrasi dengan vapor chamber dan rangkaian sensor termal.

Dual fan system yang terdiri dari 73 liquid-crystal polymer fan blades meningkatkan empat channel termal khusus untuk memutar udara pada kecepatan tertinggi.

Lenovo Legion 7i

Rangkaian sensor termal 6-point dapat dengan cepat memprediksi kebutuhan termal yang diperlukan untuk mendinginkan komponen utama, supaya memberikan sesi gaming yang lebih hening dan lebih baik.

{Baca juga: 4 Laptop Lenovo Legion Terbaru, Ini Spesifikasi dan Harganya}

Ada fitur lain bernama Dual Burn. Fitur ini dapat mendorong performa CPU dan GPU secara bersamaan agar pengalaman gaming para gamers yang menggunakannya jauh lebih maksimal.

Bukan cuma sektor performa, dalam hal tampilan, Lenovo Legion 7i menjanjikan visual yang memukau dengan akurasi warna mencapai 85,6% AAR. Layarnya yang berukuran 15 inci berjenis IPS Full HD (1920 x 1080) ini telah mendukung refresh rate sampai dengan 144Hz. Hadir juga dukungan OverDrive dan pilihan NVIDIA G-SYNC.

Baterai 80WH yang lebih powerful pada Lenovo Legion 7i ditingkatkan dengan fitur battery-sipping energy release untuk daya tahan baterai yang lebih konsisten hingga 8  – 9 jam.

{Baca Juga: Siap-siap! Lenovo Legion Gaming Phone Meluncur Bulan Depan}

legion 7i indonesia

Sementara power adapter yang lebih ramping membuat lebih mudah dan fleksibel saat dibawa. Isi daya hingga 50 persen hanya dalam 30 menit dengan kemampuan Rapid Charge Pro4.

Menurut Lenovo, Lenovo Legion 7i rencananya akan tersedia di Indonesia pada bulan Agustus 2020. Bagaimana, tertarik untuk menunggu atau pilih yang sudah tersedia, sob? (HR/MF)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI