Telset.id, Jakarta – Infinix berhasil menarik perhatian publik berkat seri Zero X. Melanjutkan tren positif dari seri ini, Infinix pun mengumumkan kolaborasi dengan brand Kick Avenue untuk menghadirkan Infinix Zero X Pro Special Edition dengan harga yang juga spesial.
Kerja sama ini dilakukan sebagai bukti komitmen Infinix untuk merilis HP terbaru dengan desain yang stylish, spesifikasi kelas atas, dan fitur kamera yang lengkap, seperti Infinix Zero X Pro.
“Ini adalah smartphone yang membawa desain stylish khas spirit anak muda yang aktif berkreasi,” ungkap Sergio Ticoalu sebagai Country Marketing Manager Infinix Indonesia.
Baca Juga: Spesifikasi Infinix Note 11 Pro
Smartphone inihadir dengan balutan bodi berbahan kulit dengan warna oranye. Sementara di sisinya, terdapat balutan warna emas yang membuatnya semakin terlihat premium.
Spesifikasi Infinix Zero X Pro Special Edition
Tak sekadar mengusung desain premium, spesifikasi smartphone edisi spesial ini juga tidak kalah menarik. Ponsel pintar ini mengusung layar AMOLED 6.67 inci Full HD+. Layarnya juga sudah mendukung refresh rate hingga 120Hz.
Baca Juga: Infinix Hot 11 Mendarat di Indonesia
Zero X Pro ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G95. Chipset tersebut juga sudah dipasangkan dengan Intelligent Display chipset untuk mendorong kemampuan gaming yang lebih optimal.
Untuk urusan fotografi, HP terbaru Infinix ini dibekali dengan kamera utama 108MP dengan OIS dan flash Quad-LED, lensa periskop 8MP dengan zoom optik 5X dan zoom hibrida 60X, serta lensa ultrawide & makro 8MP.
Urusan daya dipercayakan pada baterai berkapasitas 4.500 mAh dan sudah didukung teknologi pengisian daya cepat 45W dan TÜV Rheinland Safe untuk proses charging lebih aman.
Perihal harganya, Infinix Zero X Pro Special Edition sudah bisa didapatkan secara eksklusif pada sesi flash sale di Shopee di tanggal 29 Oktober 2021 dengan harga spesial Rp 4.549.000, sama seperti seri dengan desain yang standar. (HR/MF)