Apple Garap Layar OLED Fleksibel untuk iPhone dan iPad Lipat

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Apple dikabarkan sedang mengembangkan layar OLED fleksibel yang pada akhirnya akan disematkan pada iPhone atau iPad lipat. Rumor ini pertama kali dihembuskan oleh media asal Korea Selatan, The Elec.

Apple tengah membuat layar OLED tanpa lapisan polarizer. Tanpa adanya lapisan ini, membuat Apple bisa membuat panel layar yang lebih tipis dan fleksibel, sehingga memungkinkannya untuk dapat dilipat.

Meski demikian, layar OLED tanpa lapisan polarizer juga punya kekurangan, yakni visibilitas yang lebih rendah serta intensitas cahaya yang tak seterang layar pada umumnya.

Untuk mengatasi kekurangan itu, produsen terpaksa meningkatkan konsumsi daya layar untuk meningkatkan kecerahannya. Namun dampaknya, masa pakai dari layar lipat akan berkurang.

Baca juga: Oppo Siapkan HP Lipat Murah

Samsung Display merupakan produsen pertama yang memasok panel OLED tanpa polarizer. Untuk menggantikan polarizer, Samsung menggunakan teknik yang dikenal CF on TFE atau mencetak filter warna pada enkapsulasi film tipis demi menambahkan lapisan definisi piksel hitam.

Dengan teknik tersebut, panel OLED fleksibel menawarkan warna yang lebih jelas melalui filter warna. Seperti dilansir Telset pada Tabu (11/5/2022), teknologi layar ini sudah digunakan Samsung pada seri Samsung Galaxy Z Fold3.

Pengembangan layar OLED fleksibel oleh Apple memunculkan anggapan bahwa raksasa teknologi asal Cupertino itu segera merilis iPhone atau iPad dengan layat lipat. Apalagi, tahun lalu mencuat kabar kalau Apple sedang mengerjakan iPhone layar lipat dan akan merilisnya di tahun depan.

Baca juga: Apple dan LG Siapkan HP Lipat 9 Inci

Menurut analis terkenal Ming-Chi Kuo, iPhone lipat nantinya akan mengusung layar OLED fleksibel berukuran 8 inci saat dibentangkan dengan resolusi QHD+. Layar ini mengusung teknologi bernama SIlver Nanowire Touch yang lebih unggul dibanding Y-Octa besutan Samsung.

Perusahaan asal Cupertino ini memang biasanya menunggu cukup lama sampai teknologi tersebut benar-benar siap diedarkan dan digunakan oleh masyarakat secara luas tanpa gangguan. So, kita tunggu saja kehadirannya ya! (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI