Phone Link Mungkinkan Streaming Audio dari Android di Windows 11

Telset.id, Jakarta – Phone Link adalah aplikasi yang telah diluncurkan beberapa waktu lalu. Awalnya, aplikasi tersebut eksklusif untuk pemilik ponsel Samsung.

Phone Link kini diperluas ke berbagai perangkat seluler. Aplikasi itu bahkan sudah bisa dipakai di semua ponsel bersistem operasi Android seiring peluncuran Windows 11.

Aplikasi tersebut menghadirkan fitur yang memungkinkan pengguna untuk streaming audio dari HP Android ke PC atau komputer berbasis Windows 11.

Fitur ini sangat mirip dengan Connect yang ada di aplikasi Spotify. Dimana pengguna bisa  “mengalirkan” musik dari smartphone ke perangkat lain.

BACA JUGA:

Namun, seperti dilansir GSM Arena, opsi di aplikasi Phone Link sepertinya lebih memungkinkan pengguna untuk streaming audio daripada yang tersedia di Spotify.

Sayang, fitur audio streaming di aplikasi tersebut belum tersedia luas ke pengguna. Hanya pengguna tertentu yang mendapatkan fitur baru meski belum aktif.

Tidak hanya fitur anyar, Telset kutip pada Rabu (16/11/2022), aplikasi juga memperkenalkan opsi Continuity Browser History bagi pengguna HP Samsung.

Syaratnya, pengguna mengaksesnya menggunakan browser atau peramban Samsung. Opsi tersebut menyinkronkan riwayat penelusuran ponsel pengguna.

Dengan demikian, pengguna bisa secara mulus “melompat” di antara dua perangkat dan melakukan penjelajahan melalui opsi Continuity Browser History.

Sekadar informasi, Phone Link sebelumnya bernama Your Phone. Aplikasi itu dikembangkan oleh Microsoft untuk perangkat desktop berbasis Windows 10, dengan tujuan menghubungkan smartphone Android ke perangkat Windows 10. PC Windows memungkinkan untuk akses 2.000 foto terbaru di Android.

BACA JUGA:

Tak hanya itu, menggunakan aplikasi tersebut, PC Windows bisa mengirim SMS maupun melakukan penggilan telepon berkat smartphone yang terhubung.

Menurut Microsoft, fitur baru di aplikasi tersebut segera memungkinkan pengguna untuk streaming audio dari ponsel Android ke komputer Windows 11. [SN/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI