Telset.id – Ketika pertama kali diluncurkan beberapa waktu lalu, Oppo F9 langsung menjadi salah satu smartphone yang dapat menarik perhatian para konsumen di Indonesia. Bagaimana tidak, smartphone yang dibanderol dengan harga mulai dari RP 4,2 jutaan tersebut memiliki sejumlah fitur unggulan.
Semua fitur unggulan tersebut tersebar di hampir semua sektor, seperti desain, spesifikasi, hingga sisi software-nya.
Oleh karena itu, dalam tulisan kali ini, Tim Telset.id akan membagikan keunggulan Oppo F9 dibandingkan smartphone menengah lain di kelasnya.
Sehingga, Anda bisa mendapatkan gambaran seperti apa Oppo F9 sebelum Anda membelinya. Check this out!
Layar Besar dengan Waterdrop Notch
Tak seperti smartphone berponi pada umumnya, yang memiliki notch berukuran cukup besar dan lebar, Oppo F9 berani tampil beda dengan desain poni bernama Waterdrop Notch. Poni ini, memiliki bentuk seperti tetesan air, yang menjadi tempat untuk kamera depan 25MP, earpiece, dan sejumlah sensor lainnya.
Dengan menggunakan desain Waterdrop Notch, layar Oppo F9 menjadi terlihat lebih lega, karena rasio layar terhadap body-nya yang jauh lebih besar. Apalagi, bezel yang mengelilingi layar smartphone juga lebih tipis, dibandingkan seri Oppo F7.
Untuk ukuran layarnya, Oppo F9 mengusung layar berukuran 6,3 inci beresolusi Full HD+ dan aspek rasio 19,5 : 9. Tentu, dengan tampilan layar lebih besar, pengguna dapat menyaksikan berbagai konten pada smartphone dengan pengalaman yang lebih baik.
Desain Gradasi
Oppo F9 mempunyai desain warna gradasi dengan pola seperti berlian jika dilihat pada sudut tertentu. Warnanya terlihat lebih menonjol ketimbang smartphone lain di kelasnya, karena sudah melalui proses pewarnaan khusus menggunakan teknik optical coating.
Warna gradasi ini punya efek terang ke bagian bawah, dan cenderung gelap di bagian atasnya. Menariknya, warna smartphone akan terlihat berubah, saat digeser atau dilihat pada posisi tertentu, tergantung titik dan intensitas cahaya yang mengenainya.
Nah, jika ingin menunjukkan atau memamerkan warna gradasi ini, disarankan untuk tidak menggunakan softcase dan sejenisnya, yang menutupi body smartphone. Tapi konsekuensinya, pengguna harus sering-sering mengelap body smartphone, karena sidik jari mudah sekali menempel pada body belakang Oppo F9.
Kamera Berkualitas
Kamera tetap menjadi salah satu andalan Oppo F9. Smartphone ini menjadi seri F pertama yang disematkan kamera ganda di bagian belakang oleh Oppo.
Kamera belakangnya, beresolusi masing-masing 16MP dan 2MP, yang mampu menghasilkan foto dengan efek bokeh. Kamera ini juga terbilang canggih, karena telah mendukung teknologi berbasis Artificial Intelligence (AI) yang bisa mengenali 16 skenario foto secara otomatis.
Sementara kamera depannya, Oppo F9 mengusung kamera beresolusi 25MP dengan sensor Sony IMX578. Seperti kamera belakang, kamera depan juga telah dibantu dengan kehadiran teknologi berbasis AI, bernama AI Beauty versi 2.1.
Dengan menggunakannya, kamera depan dapat memberikan foto yang lebih baik dan lebih natural. Kamera depan juga bisa mengambil foto dengan efek bokeh yang terbilang berkualitas.
VOOC Flash Charge
Dalam hal spesifikasi, Oppo F9 tetap mengandalkan dapur pacu yang sama dengan Oppo F9. Smartphone ini ditenagai oleh prosesor octa-core 2.0 GHz MediaTek Helio P60, RAM 4GB/6GB, ROM 64GB, serta baterai berkapasitas 3,500 mAh.
Meski demikian, tetap ada peningkatan signifikan pada Oppo F9. Salah satunya, smartphone ini sudah mendukung teknologi pengisian cepat bernama VOOC Flash Charge.
Fitur ini memiliki kecepatan 4 kali lebih baik daripada teknologi charging biasa. Selain cepat, teknologi ini juga diklaim aman dan tidak membuat panas smartphone.
Sebab, VOOC Flash Charge menggunakan teknik meningkatkan arus daya, bukan tegangan arus daya. Sehingga, pengisian baterai aman dari kejadian yang tidak diinginkan akibat tegangan arus daya yang tinggi.
Berdasarkan pengujian kami, pengisian baterai Oppo F9 dari 8% hingga 100% cukup 78 menit saja. Cepat sekali kan?
Tak cuma pengisian baterainya saja yang cepat, Oppo juga menambahkan fitur Smart Power Saver pada F9 untuk menghemat daya baterai ponsel.
Sistem ini secara otomatis dapat membaca pola penggunaan smartphone, sehingga bisa mengetahui kapan ponsel ini tidak digunakan. Aplikasi yang tidak digunakan akan ditutup otomatis untuk menghemat daya baterai.
ColorOS 5.2
Oppo F9 berjalan di atas sistem operasi ColorOS 5.2 berbasis Android Oreo. Sistem operasi ini memiliki sejumlah fitur canggih di dalamnya, seperti SMart Side Bar misalnya.
Smart Side Bar mampu membuat smartphone bisa menjalankan beberapa aplikasi dan fitur sambil bermain game atau mengakses aplikasi lainnya. Kemudian, ada fitur Game Space, yang sebenarnya mirip seperti fitur Game Accelaration di Oppo seri sebelumnya.
Fitur ini bertugas untuk meningkatkan performa smartphone saat bermain game dan membuat tidak terganggu notifikasi apapun, bahkan panggilan telepon sekalipun.
So, dengan beberapa fitur unggulan Oppo F9 ini, kami merasa smartphone itu mampu membantu Anda sebagai penggunanya dalam beraktivitas. Bagaimana menurut Anda? (WS/FHP)