Cara Lihat Instagram Story yang Hilang, Lihat IG Story yang Dihapus

Telset.id – Instagram Story bisa dibilang jadi salah satu fitur utama dan penting dari Instagram. Saking pentingnya bagi Instagram, fitur ini bahkan menembus 300 juta pengguna aktif per harinya.

Mirip seperti fitur Stories-nya Snapchat, Instagram Story memungkinkan penggunanya untuk mengunggah foto atau video yang hanya tampil selama 24 jam ke depan.

Sehingga ketika waktu yang ditentukan telah terlewati, unggahan Story pun akan hilang, padahal bisa jadi Instagram Story yang dibagikan menyimpan momen menarik bersama teman-teman.

Baca Juga: 12 Cara Jitu Tambah Followers Instagram, Cepat dan Gratis!

Cara Melihat Story Instagram yang Hilang

Nah kali ini, tim Telset.id akan memberikan cara melihat story IG yang sudah dihapus atau hilang, dan menyimpan Story tersebut pada profile Instagram Anda. Ingin tahu? Yuk simak!

  • Sebagai cara pertama melihat Story Instagram yang sudah lama, yang harus Anda lakukan adalah pastikan aplikasi Instagram Anda telah diperbarui ke versi terakhir. Jika sudah, sekarang buka Instagram dan masuk ke bagian Profile.
  • Di halaman Profile, ada bagian bernama Story Highlights. Nah sekarang tekan tombol dengan ikon “+“.

melihat story instagram yang hilang

Baca Juga: Biar Gak Dikepoin, Begini Cara Private Akun Instagram

  • Selanjutnya pada halaman New Highlight, akan muncul berbagai Instagram Story yang telah Anda unggah sebelumnya.

melihat story instagram yang hilang

  • Nah untuk menyimpan dan mengembalikan Story Instagram yang hilang ke profile, pilih Story yang ingin disimpan dan ditampilkan, kemudian tekan tombol Next.

  • Jika mau, beri judul Highlights sesuai keinginan Anda untuk Story tersebut, dan tekan tombol Done.

melihat story instagram yang hilang

Baca Juga: Cara Mute Instagram Story, Gak Perlu Unfollow!

  • Otomatis, Story itu akan muncul di profile Anda seterusnya, kecuali Anda hapus highlights tersebut.

melihat story instagram yang hilang

Itulah panduan untuk melihat Instagram Story yang sudah hilang. Semoga membantu! [MF/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI