Review Vivo V20: Performa Lumayan, Kamera Memikat

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Di tengah kondisi pandemi yang terus berlanjut dan entah kapan akan berakhir, Vivo meresmikan hadirnya Vivo V20 dan V20 SE ke Indonesia. Kami akan mengulik smartphone ini dalam review vivo v20 untuk mengetahui performanya.

Sama seperti V series generasi sebelumnya, Vivo V20 dan V20 SE datang dengan keunggulan di sektor kamera, terutama bagian kamera depannya. Namun kali ini kita akan berfokus pada Vivo V20.

Sekilas, kami cukup tertarik dengan Vivo V20. Terutama pada sisi desain, perangkat keras dan fitur kameranya. Apakah benar-benar layak untuk dipinang?

Untuk mengetahui ulasan lebih lengkapnya, yuk langsung saja simak review Vivo V20 dari tim Telset.id berikut ini. Enjoy!

Desain dan Layar Vivo V20

review vivo v20

Vivo V20 punya tampang yang begitu eye catchy. Dua varian warna ditawarkan, Sunset dan Midnight Jazz. Warna yang terakhir disebut menjadi varian yang kami uji kali ini dan yang menurut kami paling menarik.

Mengapa menarik? Midnight Jazz ini sebenarnya merupakan warna hitam, namun dengan nuansa yang berbeda dari warna hitam smartphone pada umumnya. Dibalut dengan finishing matte, namun di sisi lain terlihat mengkilap dan memancarkan kesan elegan.

Tetapi seperti kebanyakan desain smartphone seperti ini, masalah utamanya terletak pada bagian bodi belakang yang mudah meninggalkan noda sidik jari.

vivo v20

Masalah yang sama juga masih ditemui di Vivo V20 ini. Lagi-lagi, solusinya adalah menggunakan case tambahan yang sudah tersedia dalam paket penjualan.

Masih dari bagian belakang, Vivo memilih untuk mengadopsi frame kamera berbentuk kotak yang diisi tiga kamera dan sebuah LED Flash. Patut diapresiasi juga, karena Vivo berhasil membuat frame kameranya ini tidak terlalu menonjol.

{Baca Juga: Spesifikasi dan Harga HP Vivo Terbaru}

Kelebihan lain dari desain Vivo V20 adalah, ukuran bodinya yang terasa ramping dan ringan. Alhasil, membuatnya terasa makin nyaman berada dalam genggaman.

Smartphone ini memiliki ketebalan hanya 7,83 mm saja dengan bobot seberat 171 gram. Menyimpannya di saku celana jelas tidak akan membuat Anda risih.

Beralih ke bagian depan alias layar, Vivo V20 mengadopsi desain layar dengan notch berbentuk waterdrop sebagai rumah dari kamera depan.

vivo v20

Spesifikasi layar Vivo V20 ternyata juga cukup powerful untuk menyajikan konten. Vivo membenamkan layar AMOLED ukuran 6,44 inci dengan resolusi Full HD+.

Rasio layarnya 20:9 dan telah mendukung fitur HDR 10 untuk proyeksi konten yang memanjakan mata. Sayanganya, refresh rate masih standar 60 Hz, sedangkan pesaingnya sudah menawarkan opsi refresh rate sampai 90 Hz, bahkan ada yang 120 Hz.

Layarnya juga sudah dilindungi lapisan Corning Gorilla Glass 3 yang membuatnya tidak akan mudah tergores.

Pada bagian layar ini juga sudah dibenamkan fitur pemindai sidik jari, yang mana sudah cukup cepat merespon untuk membuka kunci layar.

Sementara itu untuk ketersediaan port masih lengkap. Pengisian daya menggunakan port USB Type C yang berada di bagian bawah bersama dengan jack audio 3,5mm, mic, dan grill speaker.

Di sisi kanan terdapat tombol power dan volume. Sedangkan di sisi kiri seperti biasa diisi oleh slot SIM Tray yang mampu menampung 2 SIM card dan 1 microSD.

Spesifikasi dan Performa Vivo V20

Vivo V20 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 720G. Kinerja prosesornya ini didukung dengan RAM 8 GB dan memori internal dengan kapasitas 128 GB.

Sedikit informasi, Qualcomm menyebutkan bahwa Snapdragon 720G sudah didukung oleh AIE alias Artificial Intelligence Enginge. Teknologi ini dapat meningkatkan performa saat diperlukan, namun juga dapat menyesuaikan daya agar tetap hemat baterai.

Kapasitas RAM yang besar ini tentu membuat proses multitasking jadi lebih lancar. Begitu juga dengan memori internal yang lega memungkinkan Anda menyimpan banyak aplikasi dan file.

{Baca Juga: Harga Beda Sejutaan, Ini Perbedaan Vivo V20 dan V20 SE}

Sistem operasinya sudah menggunakan Android 11 terbaru dan dilapisi tampilan antarmuka Funtouch OS 11 terbaru.

Melihat gambaran performanya dalam bentuk angka, kami telah melakukan serangkaian pengujian dengan sejumlah aplikasi benchmark.

AnTuTu Benchmark

Dalam review vivo v20 ini, kita akan melakukan pengukian dengan menggunakan aplikasi AnTuTu Benchmark. Hasilnya, Vivo V20 meraih skor sebesar 282.334. Raihan angka ini membuatnya bertengger di atas Redmi Note 9 Pro.

3D Mark

Pengujian performa kali lanjutkan dengan menggunakan aplikasi 3DMark. Di aplikasi ini kami melakukan uji Sling Shot dan Sling Shot Extreme. Untuk Sling Shot meraih skor 3.588 dan Sling Shot Extreme di angka 2.560 dan 2.424.

Berdasarkan pengujian 3D Mark, hasil benchmark Vivo V20 berhasil mengalahkan 84% smartphone yang pernah diuji dengan aplikasi tersebut.

PC Mark

Sementara untuk melihat kemampuan ponsal pintar ini untuk menjalankan tugas sehari-hari, kami melakukan pengujian memakai aplikasi PC Mark. Hasilnya Vivo V20 berhasil mendapatkan angka 7.410, yang mana 1.000 poin lebih tinggi dibanding raihan Realme 7i yang berada di angka 6.431.

Kemampuannya untuk memainkan game juga kami uji. Pada review Vivo V20 kali ini kami memainkan game mobile baru yang membutuhkan spesifikasi smartphone yang mumpuni, Genshin Impact.

Dari pengujian yang kami lakukan, Genshin Impact bisa dijalankan dengan sangat lancar di pengaturan default. Begitu juga saat dipacu di pengaturan grafik tertinggi, game tetap bisa dimainkan dengan lancar.

Hanya saja dengan sedikit catatan, saat dimainkan di pengaturan grafik tertinggi, kami merasa ponsel jadi lebih cepat terasa panas. Demi kenyamanan, kami sarankan untuk bermain di pengaturan grafik normal atau default saja.

Tes Baterai

Sebagai sumber daya, Vivo V20 menggendong baterai dengan kapasitas 4.000 mAh. Didukung juga dengan teknologi pengisian cepat dengan output daya 33W.

Guna mendapatkan gambaran seberapa tahan daya baterainya, kami melakukan pengujian dengan menggunakan fitur battery life yang ada di dalam aplikasi PC Mark.

Melalui pengujian tersebut, didapatkan hasil yang mana smartphone ini bisa digunakan hingga 15 jam 43 menit dengan sisa baterai sebanyak 15 persen.

Sedangkan untuk proses pengisian dayanya, kami menguji charging mulai dari presentase 15% hingga 100%. Hasilnya, baterai dapat terisi penuh hanya dalam durasi 1 jam saja.

Sedangkan untuk pengisian mulai kondisi baterai 0% mungkin membutuhkan waktu yang lebih lama. Meski demikian, Anda tak perlu menunggu waktu lama untuk menunggu baterai Vivo V20 terisi penuh dan siap digunakan kembali.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI