Hardware
Samsung Galaxy Note 5 adalah salah satu bintang dalam urusan kinerja. Mewarisi spesifikasi yang ada pada Galaxy S6. Samsung menempatkan prosesor Qualcomm octa-core exynos 7420. Dengan kombinasi empat inti memiliki kecepatan masing-masing 2.1GHz dan 1,5GHz. Sedangkan untuk grafik menggunakan GPU Mali-T760. Yang berbeda dari Galaxy S6 tentunya besaran memori Galaxy Note 5 menggunakan RAM LPDDR4 yang menyematkan kapasitas 4GB.
Untuk kinerja sangat memuaskan skor pada Antutu paling tinggi dengan angka 61855. Sedangkan untuk skor benchmark GeekBench multicore 3940 dan single core 1250. Ini tentunya menjadi pukulan telak untuk phablet di pasaran yang ada sekarang.
Untuk kapasitas penyimpanan kami memiliki versi memori 32GB meskipun di pasaran ada pilihan 64 GB dan 128GB. Galaxy Note 5 juga mengecewakan karena tidak memiliki slot penyimpanan eksternal microSD.
Apa yang mengejutkan adalah bahwa slot kartu SIM akhirnya beralih dari SIM mikro di cover belakang pada Note 4 ke nano SIM yang lebih kecil dalam bingkai Galaxy Note 5.
Connectivity
Samsung Galaxy Note 5 boleh dikatakan sangat lengkap dari sisi koneksi, dari Mulai 4G samapai NFC sudah tertanam didalam tubuhnya. Tetapi ada satu yang membuat kami kagum, Samsung menciptakan aplikasi yang dapat membatu Anda dalam pekerjaan yakni SideSync.
Selain melakukan Auto Connect saat melakukan sync pada jaringan WiFi setelah sidesync terkoneksi, akan tampak dasboard pada layar PC. Hal ini akan memudahkan Anda ketika melakukan transfer data dengan mudah hanya dengan drag & drop dari smartphone ke PC atau sebaliknya.