Layar
Samsung boleh dibilang pemimpin di dunia untuk layar ponsel, ini dibuktikan dengan panel-panel yang bertebaran di banyak ponsel di dunia. Secara ukuran tidak ada yang berbeda dengan Galaxy Note 5 dengan Galaxy Note 4 menggunakan ukuranlayar 5,7 inci 2560×1440 dengan kerapatan 518 ppi. Menggunakan Gorilla Glass 4 sehingga tahan terhadap goresan ketika di dalam saku.
Meski sama menggunakan teknologi Super AMOLED, kami menyadari ada perbedaan. Galaxy Note 5 memiliki tampilan lebih renya dan cerah, kami juga merasakan sudut pandang jauh lebih baik meski dibawah sinar matahari.
S-Pen Stylus
Galaxy Note 5 tidak hanya memiliki layar cerah yang berwarna-warni. Tetapi memang Galaxy Note 5 memiliki senjata yang tidak dimiliki perangkat Samsung lainnya yakni S-Pen. Stylus plastik ini sekarang keluar dari bagian bawah bingkai dengan cara slide. Berbeda dari sebelumnya yang ditarik, kali ini untuk mendapatkannya Anda mengklik ke dalam. Sayangnya tidak ada fungsi lain dari klik di stylus ini. buat Anda yang biasa mendengarkan suara ‘klik’ dari pulpen stylus Note 5 akan menjadi pengganti kebiasaan Anda.
Fungsionalitas baru datang ketika mengaktifkan stylus akan tetapi kondisi layar mati, fitur ini namanya “screen of memo”. Hal ini memungkinkan Anda untuk menulis di layar sementara itu dalam kondisi off. Ini bener-benar berguna buat saya untuk mencatat sesuatu dengan cepat dan disimpan kemudian. Atau catatan yang berupa nomer telepon tadi akan bisa langsung disimpan ke ponsel Anda.
Sementara jika S Pen dikeluarkan maka akan keluar ‘Air Command’, atau ketika stylus di klik dan melayang di atas layar. Maka akan keluar tiga fitur S Pen utama dan S Note tampil pada Air Command. Kelebihan seri ini Anda bisa menambahkan atau mengurangi shorcut pada Air Command.
Memanfaatkan fitur write on dapat memberikan pengguna kemampuan untuk membuat comment PDF dengan teks atau tulisan secara langsung dengan siapa pun. Biasanya hal ini dilakukan untuk menanda tangani dokumen. So! Memudahkan Anda yang bekerja diluar kantor.