Macintosh SE Steve Jobs Dilelang, Ditaksir Laku Rp4,6 Miliar

Telset.id, Jakarta – Macintosh SE yang digunakan oleh pendiri Apple, Steve Jobs, di Next ditawarkan bersama dengan memorabilia lain di balai lelang.

Selain Macintosh SE dan memorabilia Apple, seperti dilansir Apple Insider, lelang juga menawarkan artefak ilmu pengetahuan dan sejarah luar angkasa.

Lelang sejarah sains dan teknologi, termasuk artefak luar angkasa, oleh Bonhams menjual beragam dokumen dan barang fisik terkait dengan peristiwa.

Di antara daftar adalah sejumlah besar lot yang didedikasikan untuk Apple dan Steve Jobs. Sorotan utama adalah komputer Macintosh SE Steve Jobs.

BACA JUGA:

Seperti Telset kutip pada Senin (17/10/2022), komputer tersebut digunakan oleh Steve Jobs saat bekerja di NeXT setelah resmi hengkang dari Apple.

Komputer itu awalnya disiapkan untuk asisten Jobs pada akhir 1987 hingga awal 1988. Hard drive menyimpan data yang berkaitan dengan jadwal kerja.

Di sana terdapat pula daftar tugas, pekerjaan perekrutan, perjalanan, dan rincian pertemuan dengan Raja Charles III, yang ketika itu masih Pangeran Wales.

Ada juga bukti bahwa sang putri bernama Lisa Brennan menggunakan komputer tersebut. Terakhir, komputer dipakai untuk proyek pemasaran pada 1994.

Daftar lot menempatkan harga untuk Macintosh itu sebesar USD 300 ribu atau Rp4,6 miliar, termasuk hard drive 20MB, drive cadangan, keyboard, dan mouse.

Lelang tersebut berisi sejumlah lot khusus Apple lain, termasuk Apple II: Ventless Rev 0 senilai antara USD 20.000 dan USD 30.000 serta kaus Apple Macintosh.

Barang-barang lain dalam lelang termasuk tinjauan kinerja NeXT dari 1995 yang ditandatangani oleh Jobs, diperkirakan bernilai antara USD 6.000 dan USD 8.000.

BACA JUGA:

Ada pula barang-barang pribadi dari kantor NeXT Jobs dengan harga antara USD 1.000- USD 2.000. Tiga kartu nama Pixar untuk Jobs antara USD 2.000-USD 3.000.

Lelang punya banyak lot bersejarah lain, termasuk salinan Opticks Sir Isaac Newton, sertifikat saham perusahaan yang ditandatangani untuk Nikola Tesla Company.

Sejarah sains dan teknologi Bonhams termasuk lelang artefak luar angkasa. Lelang akan mencapai puncak dalam momen yang berlangsung 25 Oktober 2022. [SN/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI