Xiaomi Sebar Undangan Peluncuran Mi 5S

Telset.id, Jakarta – Kabar gembiranya untuk anda para pembaca setia adalah, Xiaomi dikabarkan sudah mengirimkan beberapa undangan untuk acara peluncuran Mi 5S.

Nah, jika dilihat dari undangan tersebut, acara peluncuran tersebut akan digelar pada 27 September (waktu setempat) mendatang. Mungkin banyak dari kita yang sepertinya tertarik dengan smartphone andalan baru dari Xiaomi ini.

Smartphone hasil penyempurnaan Xiaomi Mi 5 ini menyematkan beberapa fitur dan spesifikasi high-end di dalamnya. Termasuk fitur Ultrasonic Fingerprint dari Qualcomm yang nantinya akan menjadi pengganti sensor sidik jari.

[Baca Juga: Xiaomi Mi 5S Gunakan Sensor Qualcomm Ultrasonic Fingerprint]

Sekedar informasi, Xiaomi Mi 5S dikabarkan akan mengusung layar 5.5 inch dengan resolusi 1080 x 1920, prosesor Quad-core 2.4GHz Snapdragon 821, GPU Adreno 530, RAM 3GB LPDDR4 dengan memori 64GB dan RAM 4GB LPDDR4 dengan memori internal 128GB. Dikabarkan juga ada versi dengan RAM 6GB LPDDR4 dengan memori internal 256GB.

[Baca Juga: Xiaomi Mi 5S Hadir di AnTuTu Benchmark]

Berdasarkan AnTuTu Benchmark juga, Xiaomi Mi 5S akan berjalan di versi Android 6.0.1 Marshmallow serta akan memiliki abterai berkapasitas besar yakni 3490mAh.

[Baca Juga: Bocor! Tampilan Depan Xiaomi Mi 5S]

Dengan acara peluncuran yang tinggal seminggu lagi, kita akan tahu apakah beberapa kebocoran, rumor, bahkan spekulasi soal spesifikasi smartphone ini benar-benar menjadi kenyataan atau tidak. (FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI