Telkomsel Lanjutkan Upgrade Layanan 3G ke 4G di 19 Kota/Kabupaten

Telset.id, Jakarta – Telkomsel melanjutkan program upgrade layanan 3G ke 4G secara bertahap. Upgrade ini dilakukan pada bulan Oktober 2022 di 19 kota/kabupaten yang tersebar di berbagai wilayah mulai dari Sumatera hingga Maluku.

Direktur Network Telkomsel Nugroho mengatakan Telkomsel terus berupaya meningkatkan kenyamanan dan pengalaman pelanggan dalam mendapatkan akses jaringan broadband 4G/LTE yang mudah dan merata.

“Tujuannya untukmengakselerasi adopsi dan adaptasi gaya hidup digital pelanggan melalui pemanfaatan teknologi telekomunikasi terdepan yang lebih inklusif. Kami optimis, upaya ini akan mampu meningkatkan pengalaman gaya hidup digital masyarakat,” ujar Nugroho, dalam keterangan resmi, Senin (17/10/2022).

Pada Oktober 2022 ini, Telkomsel melakukan peningkatan layanan jaringan 3G ke 4G di 19 yang tersebar di Merauke, Mandailing Natal, Seruyan, Kapuas, Kutai Barat, Karanganyar, Boyolali, hingga Sleman.

BACA JUGA:

Langkah tersebut merupakan upaya Telkomsel dalam mengimplementasikan penerapan teknologi jaringan broadband terdepan untuk mendukung peningkatan pengalaman konektivitas digital pelanggan, di setiap fase kehidupan secara berkelanjutan, yang sejalan dengan roadmap transformasi perusahaan.

“Kami berharap proses upgrade jaringan 3G ke 4G/LTE dan percepatan migrasi pelanggan ini dapat berjalan lancar, sehingga pelanggan dapat mendapatkan pengalaman gaya hidup digital yang lebih baik dengan dukungan jaringan broadband 4G/LTE yang andal,” tutur Nugroho.

Perlu diketahui proses upgrade layanan jaringan 3G ke 4G/LTE dilakukan oleh Telkomsel secara bertahap dan terukur sejak Maret 2022, dengan menargetkan 504 kota/kabupaten wilayah populasi Indonesia.

Sampai dengan saat ini, Telkomsel telah melakukan proses peningkatan layanan jaringan 3G ke 4G/LTE di 185 kota/kabupaten. Melalui proses ini, Telkomsel mencatatkan adanya peningkatan jumlah pelanggan yang telah beralih menggunakan uSIM 4G hingga 10%.

Peningkatan tersebut tak terlepas dari inisiatif Telkomsel dalam menghadirkan program dan produk menarik, di antaranya menghadirkan paket kuota data 4G yang terjangkau.

Misalnya kartu perdana dan paket internet SeruMAX dengan kuota data hingga 138 GB yang tersedia untuk pelanggan di wilayah Pulau Jawa, Bali dan Lombok.

Berikutnya, paket BundlingMAX dengan harga Rp75 ribu dengan kuota internet 16 GB bagi pelanggan baru Telkomsel PraBayar yang membeli paket bundling langsung dengan smartphone baru pilihan.

Sementara itu untuk pelanggan eksisting yang telah melakukan upgrade ke device 4G berhak mendapatkan paket BundlingMax 4G dengan kuota 96 GB dengan harga Rp60 ribu dengan masa aktif 6 bulan.

Terdapat pula tambahan kuota hingga 30 GB jika pelanggan melakukan migrasi atau penukaran kartu non-4G ke kartu 4G tanpa mengganti nomor lama.

BACA JUGA:

Selain itu, Telkomsel turut menghadirkan berbagai kemudahan bagi pelanggan yang ingin menukarkan atau mengganti kartu non-4G ke uSIM 4G melalui sejumlah kanal layanan pelanggan.

Seperti, pelanggan dapat memanfaatkan mekanisme online dengan mengakses mitra e-commerce Shopee, Tokopedia, Bukalapak, JD.ID, serta memanfaatkan layanan GraPARI Online melalui tsel.me/graparionline. [NM/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI