Makin Lengkap, Aplikasi MAXstream Tayangkan Konten Vision+

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Aplikasi penyedia layanan streaming Over The Top (OTT) Vision+ menjalin kerjasama dengan MAXstream. Dengan kerjasama tersebut, pengguna kini dapat mencoba konten-konten pilihan dari Vision+ melalui MAXstream mulai 16 April 2021.

“Kami merasa senang dapat berkolaborasi bersama Vision+, sebagai salah satu upaya menghadirkan MAXstream sebagai platform streaming video yang komprehensif,” kata Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana.

Sementara Clarissa Tanoesoedibjo, Director of OTT Product, Marketing, & Programming MVN menjelaskan, bahwa Vision+ akan semakin memudahkan pengguna dalam hal mengakses konten-konten yang beragam.

Tidak hanya menghadirkan live TV Nasional & MNC Channels yang dimiliki oleh Vision+, para pelanggan MAXstream juga dapat menikmati judul-judul Vision+ Originals mulai dari ‘Twisted’, ‘Ketawa Di Mana Aja’, hingga yang terbaru, ‘Skripsick’.

{Baca juga: Wah, MAXstream akan Tayangkan Konser dan Wisuda Online}

“Untuk kolaborasi di tahap awal ini, kami hadirkan konten-konten tersebut secara gratis kepada seluruh pengguna,” jelas Clarissa.

Maxstream dengan Konten Vision+ Original

MAXstream Vision+ original

Saat ini, MAXstream menyediakan 56 saluran televisi lokal dan internasional, 14 platform OTT, serta lebih dari 10.000 koleksi film dan serial. Aplikasi MAXstream yang tersedia secara gratis di Google Play Store dan App Store pun sudah mencapai total unduhan sebanyak lebih dari 30 juta kali.

 

Secara keseluruhan, MAXstream telah mencatatkan total 130 juta total views dan sekitar 55 juta menit waktu menonton per bulannya. Adapun konten Vision+ yang juga dapat dinikmati secara gratis oleh pelanggan Telkomsel dan nonTelkomsel mulai 16 April 2021 di aplikasi MAXstream.

Beberapa di antaranya 16 live TV nasional & MNC Channels seperti RCTI, MNCTV, GTV, iNews, MNC Shop Smart, MNC Shop Trendy, IDX Channel, MNC News, LIFE, Muslim TV, Infotainment, Entertainment, Music TV, Lifestyle and Fashion, OK TV, dan Be Smart.

Ada lebih dari 70 channel lokal, internasional, dan premium, lebih dari 10.000 jam film dan series premium unggulan, yaitu Vision+ Originals yang rilis judul baru setiap bulannya, dan dibintangi oleh artis terkenal Tanah Air seperti Dion Wiyoko, Ge Pamungkas, dll.

{Baca juga: Dua Tahun Dirilis, Aplikasi MAXstream Tembus 25 Juta Unduhan}

Para artis tersebut bermain dalam sederetan judul Vision+ Originals dengan genre-genre berbeda dalam Twisted, Ketawa Di Mana Aja, Dua Alam, MVP – Most Valuable Player, Disconnected, Skripsick, hingga yang terbaru, Sumber Rezeki.

Untuk bisa menikmati konten-konten live streaming TV, film, serial, dan Vision+ Originals, Anda bisa mengunduh aplikasi Vision+ di Google Play Store atau App Store. [HBS]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI