Program Reseller 3Agent Ajak Pengguna Tri Jadi Pengusaha

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Hutchison 3 (Tri Indonesia) mengajak pengguna menjadi pengusaha dalam program reseller 3Agent. Program tersebut bisa diikuti pengguna Tri agar mendapatkan pemasukan tambahan selama pandemi Covid-19.

Menurut Chief Commercial Officer 3 Indonesia Dolly Susanto, bahwa program ini merupakan cara baru untuk mendapatkan ekstra pulsa hingga pemasukan tambahan.

Dalam keterangannya menyebutkan bahwa program ini terbuka untuk semua pengguna prabayar Tri, dan bisa diakses melalui aplikasi Bima+.

“Menjadi 3Agent bisa dengan mudah dilakukan dari rumah, dan tidak memerlukan modal yang besar. Dengan modal di bawah Rp 100 ribu, pengguna bisa bergabung dalam program reseller ini,” jelas Dolly.

{Baca juga: Daftar Promo Paket Internet Tri Indonesia Terbaru 2020}

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima pada Jumat (24/07/2020) terdapat beberapa tahapan untuk mengikuti program reseller ini. Pertama pengguna wajib mendaftarkan diri lewat menu Agent di aplikasi Bima+.

Kedua, pengguna bisa langsung mengajak teman untuk menggunakan kartu Tri, yang bisa dengan mudah didapat secara online di situs perdana.tri.co.id maupun outlet terdekat. 

Dari setiap aktivasi nomor teman yang didaftarkan, anggota 3Agent akan mendapatkan modal pulsa serta bisa melakukan Kirim-kirim Pulsa (KikiPu) dan Kirim-kirim Data (KiKiDa).

Semakin banyak teman yang diajak menggunakan kartu Tri, serta semakin sering melakukan KiKiPu dan KiKiDa, semakin besar kesempatan mereka untuk mendapat pemasukan hingga jutaan rupiah dan hadiah utama di setiap musim.

 

{Baca juga: Pengguna Tri Salurkan Donasi Covid-19 Lewat UNICEF}

Untuk informasi lebih lanjut mengenai program 3Agent dari Tri Indonesia, pengguna bisa menghubungi pusat kontak layanan 3Store yang tersebar di 44 kota di Indonesia dan asisten virtual Triva yang dapat diakses melalui berbagai platform digital dan sosial media.

Selain itu informasi juga dapat diperoleh melalui aplikasi Bima+, Twitter @3CareIndonesia, Facebook Messenger Tri Indonesia, Telegram @TriIndonesiaCare_bot, email 3care@three.co.id, dan telepon 3Care di nomor 132 dari kartu Tri.

Lebih lanjut untuk informasi mengenai produk dan layanan Tri, pengguna bisa mengakses website resmi tri.co.id.

Tri Indonesia berkomitmen untuk selalu memberi kemudahan bagi pelanggan dalam mengakses berbagai produk dan layanannya.

Jaringan 4.5G pro yang 8x lebih luas dan kuat yang sudah dapat dinikmati di lebih dari 34 ribu desa di seluruh Indonesia.

{Baca juga: Lewat “KitaBersatu”, Tri Ajak Pelanggan Bantu Petugas Medis Covid-19}

Selain itu, untuk menyiasati kebutuhan data untuk seluruh penggunanya, Tri menawarkan paket data dengan kuota lebih besar yang aktif selamanya, yaitu AlwaysOn 8GB dan 16GB. [NM/HBS] 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI