Dirilis 8 Jam, BBM Diunduh 5 Juta Pengguna

BlackBerry untuk Android dan iPhone
BlackBerry untuk Android dan iPhone

Jakarta – Eforia kehadiran aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android dan iPhone dapat dilihat dari banyaknya pengguna yang mengunduh aplikasi instant messaging BlackBerry tersebut.

BlackBerry memang bisa tersenyum lebar karena BBM mendapat sambutan yang luar biasa dari banyak pengguna di dua platform terbesar itu. Aplikasi BBM bahka berhasil nangkring di posisi pertama Top Free App Store.

Vendor asal Kanada itu telah mengkonfirmasi bahwa dalam waktu 8 jam, aplikasi BBM telah diunduh oleh 5 juta pengguna. Informasi ini disampaikan oleh BlackBerry dalam akun Twitter @BBM.

“Next 5 million in line – your turn! Open up BBM and click “I got the email” to get started on #BBM right away!,” tulis BlackBerry di akun Twitter @BBM, yang dikutip dari PhoneArena, Selasa (22/10).

Dalam kicauannya tersebut, BlackBerry menerangkan, bahwa 5 juta pengguna sudah mengunduh BBM. Dan bagi para pengguna yang belum bisa menggunakan BBM, dipersilahkan untuk mengecek e-mail dan agar segera bisa memakai BBM.

Jumlah 5 juta pengunduh itu dipastikan akan terus semakin membengkak. Karena menurut BlackBerry, telah ada sekitar 6 juta pengguna yang telah memasukkan e-mail-nya di situs bbm.com.

Sebagian pengguna saat ini sekarang sedang mengantri untuk mendapatkan notifikasi kehadiran BBM untuk Android dan iPhone. Untuk menghindari kejadian sebelumnya, BlackBerry memang menggunakan sistem antrian untuk menyebarkan BBM bagi pengguna Android dan iPhone.

Sistem antrean memang digunakan BlackBerry untuk mengantisipasi lonjakan jumlah pengguna. BlackBerry tidak ingin mengulang pengalaman sebelumnya yang terpaksa menarik kembali aplikasi BBM untuk Android dan iPhone karena servernya tidak kuat menahan beban akibat melonjaknya jumlah pengguna.

Aplikasi BBM untuk Android bisa digunakan pada perangkat ponsel (tidak untuk tablet) yang sudah menggunakan sistem operasi Android 4.0 ke atas (Ice Cream Sandwich dan Jelly Bean) dan iPhone dengan iOS versi 6 ke atas.

Namun BlackBerry tidak memboyong semua fitur-fiturnya ke Android dan iPhone. Fitur yang diberikan adalah, mengirim pesan teks, foto, voice note, dan grup BBM yang bisa menampung 30 contact.

Well, apakah Anda sudah berhasil mengunduh dan menggunakan BBM di Android atau iPhone? Kalau belum, Anda harus bersabar dalam antrean. Sementara bagi yang sudah bisa, selamat ber-BBM di perangkat Android atau iPhone Anda.[HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI