Telset.id – Mungkin Anda biasa karoke di salah satu aplikasi di Android yang bernama Sing! Karoke By Smule. Namun mungkin banyak yang masih belum tahu bagaimana cara download lagu dari Smule.
Sejak pertama diluncurkan, aplikasi Smule langsung menyedot perhatian, dan digemari banyak orang. Aplikasi ini memang unik, karena penggunanya bisa karaoke secara online.
Aplikasi yang perkenalkan pertama kali pada tahun 2012 ini terus mendapat update untuk meningkatkan kemampuannya dan juga penambahan fitur-fitur baru. Seperti penambahan jumlah lagu hingga fitur yang mendukung pengolahan suara.
Mirip seperti media sosial, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk merekam, dan membagikan lagu-lagunya ke pengguna lainnya. Sayangnya, aplikasi karaoke yang diciptakan oleh dua orang ahli musik, Jeffrey Christopher Smith dan Ge Wang ini hanya bisa diakses secara online.
Itu artinya, Anda membutuh koneksi internet untuk bisa menggunakan aplikasi karaoke ini, termasuk juga untuk menikmati hasil rekaman. Cara mendownload lagu dari Smule ini dilakukan menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Untuk itu kami akan menunjukan caranya agar dapat menggunakannya tanpa koneksi internet. Caranya dengan menggunakan aplikasi Sing Downloader for Smule.
Cara Download Lagu di Smule
Aplikasi karaoke Smule sangat populer, karena Anda bisa bernyanyi dengan siapapun secara online. Anda juga bisa mengunduh lagu karaoke yang disukai, tanpa koneksi internet. Bagaimana cara mendownload lagu di Smule?
Nah, berikut ini cara download lagu Smule di Sing! Karoke By Smule, yang bisa Anda coba:
- Download aplikasi Sing Downloader for Smule dari Google play.{Baca juga : 15 Aplikasi Karaoke Android Terbaik 2021, Banyak Lagu Baru!}
- Buka Aplikasi Smule Kemudian masuk kedalam profil Channel yang Anda sudah buat dan putar cover lagu yang ingin di download.
- Tap tombol share kemudian pilih Copy Link.{Baca juga: Yeayy! Bisa Dengar Lagu Sambil Karaoke di Spotify}
- Selanjutnya buka aplikasi downloader kemudian klik ikon download.
- Copy paste link yang sudah di ambil lalu klik Fetch.{Baca juga: Ngamuk, Streamer Twitch Ini Hancurkan Keyboard Pakai Wajahnya}
- Jika sudah menghasilkan overview, klik download dan tunggu hingga proses selesai.
Nah, gampang banget kan download lagu karoke di Sing! Karoke By Smule. Setelah Anda tahu caranya, sekarang waktunya untuk langsung dicoba. Selamat karaokean! [MF/HBS]