Spesifikasi Surface Pro 9, Surface Studio 2 Plus, Surface Laptop 5

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Microsoft merilis tiga perangkat terbarunya di tahun ini, Surface Pro 9, Surface Studio 2 Plus dan Surface Laptop 5. Bersama dengan itu juga dirilis beberapa update untuk Windows 11.

Dalam acara peluncuran itu, diperkenalkan juga platform AI baru untuk kreativitas, dan Dock Audio yang berfungsi ganda sebagai hub USB-C pada Microsoft October 2022 Event.

Surface Pro 9 akan hadir dengan dua varian chip yaitu, versi ARM dan versi Intel. Pengunaan versi ARM memperkuat dukungan ARM pada Windows 11.

Sementara Surface Studio 2 Plus merupakan versi terbaru dari Studio 2 yang dirilis tahun 2018, dan kini diluncurkan kembali dengen beberapa peningkatan. Surface Studio 2 Plus mendapatkan pembaharauan software, port Thunderbolt 4 yang lebih banyak, dan kinerja grafis yang ditingkatkan.

Sedangkan Surface Laptop 5 sebagian besar mendapatkan pembaruan internal, dan seperti Surface Pro 9, ada lebih banyak pilihan warna seperti Platinum, Sage, Black, dan Sandstone. Pada model 13,5 inci keyboardnya sudah berbahan alcantara.

BACA JUGA:

Spesifikasi Surface Pro 9

Spesifikasi Surface Pro 9
Surface Pro 9

Microsoft Surface Pro 9 mendapatkan peningkatan yang signifikan pada tahun ini. Dengan menghadirkan versi Intel yang ditenagai prosesor Intel Core i5-1235U dan versi ARM yang menggunakan prosesor Qualcomm SQ3.

 

Kedua varian hadir dengan konektivitas 5G, Bluetooth 5.1 dan Wi-Fi 6E, Tetapi dalam versi Qualcomm memiliki tambahan konektivitas seperti sistem penentuan posisi GPS, GLONASS, Galileo, dan Beidou, dukungan nanoSIM dan eSIM, jaringan Sub-6 GHz/mmWave 5G (mmWave adalah AS saja), serta dukungan untuk LTE.

Di bagian layar menggunakan PixeSense Flow berukuran 13 Inch (2880 x 1920 px) dengan aspek rasio 3:2, dan mendukung refresh rate 120 Hz. Layarnya juga sudah kompatibel dengan Surface Slim Pen 2 dan ada tempat untuk penyimpan Pen (termasuk pengisian daya).

Surface Pro 9 yang didukung Intel dapat dikonfigurasi dengan prosesor Intel Core i5-1235U Generasi ke-12 atau prosesor Core i7-1255U. Opsi penyimpanan mulai dari RAM 8GB dengan penyimpanan internal 128GB.

Sementara itu, versi Snapdragon SQ3 memiliki fitur Neural Processing Unit (NPU) yang memanfaatkan beberapa fitur baru kamera depan, termasuk Auto framing, peningkatan Super Resolution. Ada juga implementasi pengurangan noise baru yang serupa dengan yang dikembangkan oleh Discord dan Nvidia.

Pada bagian graphics versi Intel menggunakan Intel Iris Xe, sedangkan untuk versi Qualcomm menggunakan SQ 3 Adreno 8CX Gen 3.

Daya tahan baterai dari kedua model ini ada perbedaan. Versi Intel memiliki daya tahan hingga 15,5 jam penggunaan, sedangkan varian Snapdragon 5G memiliki daya tahan baterai hingga 19 jam. Perbedaan lainnya adalah dukungan USB-C. Sementara varian 5G memiliki 2 port Thunderbolt 3.2, versi Intel menggunakan dua port Thunderbolt 4.

Model Intel menggunakan RAM LPDDR5 dengan opsi 8GB, 16GB, atau 32GB. Varian 5G hadir dengan RAM LPDDR4X 8GB atau 16GB. Meskipun model ini dapat dikonfigurasi dengan penyimpanan hingga 512GB, model Intel menawarkan memori hingga 1TB.

Untuk harganya, Surface Pro 9 dijual mulai dari $ 999 dengan Intel i5, RAM 8GB, dan penyimpanan 128GB. Versi Intel i7 dibanderol mulai dari $ 1599, dan model 5G akan dijual $ 1299. Jika Anda menginginkan keyboard Type Cover, Anda harus merogoh kocek lagi sebesar $ 279.

Spesifikasi Surface Studio 2 Plus

Spesifikasi Surface Studio 2 Plus
Surface Studio 2 Plus

Microsoft Surface Studio 2 Plus versi terakhir diumumkan pada tahun 2018 dengan Studio 2. Ini merupakan model baru yang diperbarui sebagian besar pada bagian internalnya. Secara bagian eksternalnya masih memiliki desain yang sama dengan versi sebelumnya.

Perangkat ini memadukan prosesor Intel i7-11370H Generasi ke-11 dan versi mobile dari Nvidia GeForce RTX 3060 6GB. Untuk RAM menggunakan RAM DDR4 32GB dan penyimpanan internal SSD 1TB.

Di bagian Layar menggunakan Pixel Sense 28 inci yang mendukung warna sRGB dan DCI-P3, dan menampilkan aspek rasio 3:2 dengan resolusi 4500 x 3000 piksel. Ada juga dukungan untuk Dolby Vision dan Dolby Atmos.

Desktop all-in-one ini menyediakan tiga port USB-C Thunderbolt 4 yang mendukung hingga 3X layar eksternal 4K, dua port USB-A 3.1, jack headphone 3,5mm, dan port Ethernet gigabit.

Dalam paket pembeliannya sudah tersedia Pen, Keyboard, Mouse, dan kabel charge. PC All In One yang ditargetkan untuk pelanggan profesional dan bisnis ini dibanderol seharga $ 4499.

Spesifikasi Surface Laptop 5

Spesifikasi Surface Laptop 5
Surface Laptop 5

Surface Laptop 5 mendapatkan sedikit pembaruan dengan prosesor yang ditingkatkan menggunakan Intel Core seri 12 di setiap modelnya. Ada dua versi yang bisa dipilih, yaitu versi 13,5 inci yang menggunakan prosesor Intel Core i5-1235U atau Intel Core i7-1255U.

Sedangkan untuk versi 15 inci hanya hadir dalam konfigurasi Core i7-1255U. Semua versi hadir dengan RAM LPDDR5x 8GB, 16GB atau 32GB, dan penyimpanan SSD hingga 1TB.

Pada bagian baterai, versi 13,5 inci diklaim dapat bertahan hingga 18 jam untuk penggunaan normal, sedangkan versi 15 inci dapat bertahan sampai 17 jam. Kedua layar memiliki aspek rasio 3:2 dan dilindungi oleh Gorilla Glass 5, tetapi pada laptop versi alcantara akan memiliki perlindungan Gorilla Glass 3.

Untuk fitur lainnya, Surface Laptop 5 sudah dilengkapi dengan satu port USB-C Thunderbolt 4, satu port USB-A, satu port Surface Connect, dan jack headphone 3,5mm.

BACA JUGA:

Untuk harga laptop ini dijual mulai dari $ 999 untuk varian 13,5 inci, dengan satu opsi warna Platinum, dengan RAM 8GB dan penyimpanan 256GB. Sementara Surface Laptop 5  model 15 inci dijual mulai dari harga $ 1299 dengan kapasitas RAM dan penyimpanan internal yang sama.

Microsoft akan mulai menjual ketiga perangkat varian Surface ini pada 25 Oktober 2022. Belum diketahui apakah Microsoft juga akan memboyong ketiga perangkat ini ke Indonesia. [FY/HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI