Samsung Umumkan Galaxy Z Flip6 dan Fold6, Bawa Seabrek Fitur AI

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung hari ini mengumumkan seri ponsel terbarunya, yaitu Galaxy Z Fold6 dan Galaxy Z Flip6, pada acara Galaxy Unpacked yang berlangsung di Paris, Prancis.

Seperti yang diketahui, di awal tahun ini, Samsung telah memulai era mobile AI melalui Galaxy AI. Melalui peluncuran seri terbaru Galaxy Z, Samsung memulai babak baru Galaxy AI dengan memanfaatkan form factor yang paling fleksibel, yang didesain untuk memungkinkan berbagai pengalaman mobile yang unik.

Baik saat menggunakan layar lebar Galaxy Z Fold, FlexWindow pada Galaxy Z Flip, atau membuat FlexMode yang ikonis, Galaxy Z Fold6 dan Flip6 menawarkan lebih banyak kesempatan bagi pengguna untuk memaksimalkan kemampuan AI.

BACA JUGA:

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima Telset pada Kamis (10/07/2024) TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business at Samsung Electronics, mengatakan bahwa lini produk HP lipat Samsung kini semakin ditingkatkan dengan hadirnya Galaxy AI, menghadirkan pengalaman yang belum pernah ada sebelumnya.

“Sejarah panjang Samsung dalam berinovasi membuat kami memimpin dunia mobile, menciptakan foldable form factor, dan membuka era mobile AI. Kami bersemangat untuk menyatukan kedua teknologi yang saling melengkapi ini dan membuka peluang-peluang baru bagi pengguna di seluruh dunia,” kata TM Roh.

Inovasi berkelanjutan Samsung menghasilkan seri Galaxy Z dengan ukuran yang diklaim paling tipis dan ringan, sehingga mudah dibawa ke mana-mana. Desainnya kini lebih simetris dengan pinggiran lurus memberikan sentuhan finishing yang sleek, sementara rasio cover screen terbaru pada Galaxy Z Fold6 memberikan pengalaman viewing yang lebih natural.

Selain desain yang disempurnakan, seri Galaxy Z juga didesain dengan durabilitas yang ditingkatkan, memberikan pengalaman yang unik tanpa rasa khawatir. Struktur dual rail hinge dan folding edge yang diperkuat mampu mendistribusikan dampak dari benturan eksternal dengan lebih baik.

Ada pula lapisan yang ditingkatkan pada layar utama membantu mengurangi lipatan sekaligus mempertahankan kekuatan. Seri Galaxy Z terbaru juga dilengkapi dengan Armor Aluminum dan Corning Gorilla Glass Victus 2, menjadikannya produk seri Galaxy Z yang paling durable.

Dari sisi performa, Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6 dilengkapi oleh Snapdragon 8 Gen 3 Mobile Platform for Galaxy, prosesor yang memadukan kinerja dari konfigurasi CPU, GPU, dan NPU. Tidak hanya dari sisi performanya saja, Samsung juga meningkatkan sistem pendinginan dengan hadirnya vapor chamber di kedua HP terbaru ini.

Dari sisi fitur, Galaxy Z Fold6 menawarkan fitur dan tools yang ditenagai AI, yang semakin memaksimalkan penggunaan layar besar dan meningkatkan produktivitas. Misalnya, Note Assist, Composer, Transcript Assist, Interpreter, Photo Ambient, ProVisual Engine dan PDF Overlay Translation.

Selain itu, Samsung juga menyematkan aplikasi Google Gemini untuk asisten pribadi ditenagai AI langsung di ponsel. Untuk mengaktifkannya pengguna hanya perlu melakukan swipe sudut layar atau mengatakan, “Hey Google.”

Aplikasi Gemini juga terintegrasi dengan sejumlah aplikasi Google populer, untuk memudahkan menyusun travel itinerary, mengeksplorasi landmark terkenal, dan mencari informasi tentang video musik K-pop sambil menonton YouTube pada layar besar Galaxy Z Fold6.

Sementara itu, Galaxy Z Flip6 akan memiliki layar Super AMOLED FlexWindow 3.4 inci yang memungkina pengguna memakai fungsi-fungsi yang ditenagai AI digunakan tanpa membuka device. exWindow juga memungkinkan akses update dan notifikasi pada Samsung Health, serta pilihan lagu dari widget musik.

Dari sisi kamera Samsung Galaxy Z Flip6 juga menggunakan kamera 50MP Wide dan 12MP Ultra-wide yang sudah dilengkapi fitur Auto Zoom pada FlexCam agar secara langsung menemukan frame yang cocok dengan objek dan fitur Nightography dengan video HDR.

Soal keamanan, Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6 dilindungi oleh Samsung Knox, platform keamanan berlapis dari Samsung Galaxy yang dibuat untuk mengamankan informasi penting dan melindungi device dari kerentanan. Samsung Knox menghadirkan Enhanced Data Protection dengan enkripsi end-to-end saat backup, sync, atau restore data dengan Samsung Cloud.

Seri Galaxy Z terbaru juga didukung oleh fitur keamanan dan privasi lainnya dari Samsung, termasuk Knox Vault, Security & Privacy Dashboard, Auto Blocker, passkeys, Secure Wi-Fi, dan Private Sharing di Quick Share.

Samsung masih memerhatikan dampak positif bagi lingkungan dengan menggunakan material termasuk emas dan tembaga daur ulang, plastik, aluminium, dan kaca daur ulang pada kedua HP terbaru ini, beserta kotak kemasan yang terbuat dari 100% bahan kertas daur ulang, serta menyediakan update OS.

BACA JUGA:

Di Indonesia, Samsung Galaxy Z Fold6, dan Z Flip 6 ini akan tersedia secara pre-order mulai hari ini, tanggal 10 Juli 2024. Sedangkan, ketersediaan secara luasnya akan dimulai pada tanggal 24 Juli 2024 mendatang. 

Galaxy Z Fold6 tersedia dalam warna Silver Shadow, Pink, dan Navy, sedangkan Galaxy Z Flip6 tersedia dalam pilihan warna Silver Shadow, Yellow, Blue dan Mint. Seperti biasanya ada warna khusus yang dijual online di Samsung.com seperti Crafted Black dan White untuk kedua foldables serta Peach khusus untuk Galaxy Z Flip6.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI