Telset.id, Jakarta – Setelah berbagai bocoran soal Oppo K1 muncul, akhirnya Oppo merilis smartphone tersebut dengan nama yang berbeda, yakni Oppo R15x. Seperti Oppo F9, smartphone ini dirancang dengan desain layar memanjang dan waterdrop notch di bagian atasnya.
Oppo K1 maupun R15x mengusung spesifikasi yang tak jauh berbeda, termasuk adanya teknologi keamanan berbasis biometric, sensor sidik jari di bawah layarnya.
Oppo R15x dibekali dengan layar berjenis AMOLED berukuran 6,4 inci yang telah disematkan sensor buatan Synaptics, untuk mendukung sistem sensor sidik jari di bawah layar.
Seperti Oppo F9, waterdrop notch di Oppo R15x menyimpan kamera depan, earpiece, dan sejumlah sensor lainnya. Oppo mengklaim, dengan penggunaan desain tersebut, aspek rasio layar terhadap body Oppo R15x mencapai 91%.
Soal kamera, Oppo R15x mempunyai kamera depan beresolusi 25MP yang didukung dengan teknologi berbasis Artificial Intelligence (AI), yang mampu mendeteksi lebih dari 800 skenario foto secara otomatis.
Sedangkan untuk kamera belakangnya, Oppo memang masih belum memberikan informasi jelasnya. Namun, jika merujuk pada Oppo K1, smartphone ini akan membawa kamera ganda dengan resolusi masing-masing 16MP aperture f/1.7 dan 2MP, yang bisa mengambil foto dengan efek bokeh.
Dilansir Telset.id dari GSMArena, Selasa (23/10/2018), Oppo R15x telah ditenagai oleh prosesor Snapdragon 660, RAM 6GB, ROM 128GB, dan sistem operasi ColorOS 5.2 berbasis Android Oreo. Sayang, Oppo belum mengungkapkan berapa kapasitas baterai dari smartphone-nya.
Oppo R15x akan hadir dengan dua pilihan warna gradasi, Nebula dan Ice Glacier. Harga Oppo R15x akan mencapai USD 360 atau setara dengan Rp 5,4 jutaan. (WS/FHP)