Telset.id, Jakarta – Pre order iPhone 13 di Indonesia dipastikan bakal segera dimulai. Bagi Anda yang tertarik meminang seri iPhone 13 ini bisa mulai memesannya pada tanggal 12 November 2021.
Kabar ini diketahui dari iBox Indonesia dan Digimap, yang mana merupakan distributor resmi Apple di Indonesia.
Melalui akun Instagram resminya, iBox Indonesia dan Digimap sama-sama membawa empat model iPhone 13. Mulai dari iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max.
View this post on Instagram
“iPhone 13 dan iPhone 13 mini segera hadir. Pre order mulai 12 November 2021 di iBox, iBox.co.id dan iBox Official Shop di Shopee,” tulis akun Instagram resmi iBox Indonesia di salah satu postingannya.
Baca juga: 7 Fitur Andalan iPhone 13
Erajaya Group membuka program pre-order iPhone 13 dan iPhone 13 Pro pada tanggal 12 November 2021, di laman e-commerce iBox.co.id dan eraspace.com, Official Store iBox dan erafone di marketplace Shopee, dan seluruh jaringan outlet iBox, serta gerai erafone dan Urban Republic tertentu.
Bagi yang sudah melakukan pemesanan, produk mulai dapat diambil pada tanggal 19 November 2021.
Meski sudah mengumumkan tanggal pre order, namun Digimap dan iBox Indonesia sama-sama belum mengumumkan harga dari iPhone 13 series yang akan dijual di Indonesia.
Harga iPhone 13 Series
Seperti diketahui bahwa Apple telah merilis 4 varian iPhone 13 secara global pada September 2021 lalu. Setelah diluncurkan iPhone 13 dijual di beberapa negara secara bertahap.
Baca juga: Harga Lengkap iPhone 13 Series
Harga iPhone 13 dan Mini dibanderol mulai dari USD 699 atau Rp 9,9 jutaan. Lalu untuk iPhone 13 Pro dan Pro Max harganya mulai dari USD 999 atau Rp 14,2 juta. Berikut ini daftar lengkapnya:
Harga iPhone 13
- Model 128 GB harga USD 799 atau Rp 11,4 jutaan
- Model 256 GB harga USD 899 atau Rp 12,8 jutaan
- Model 512 GB harga USD 1.099 atau Rp 15,7 jutaan.
Harga iPhone 13 Mini
- Model 128 GB harga USD 699 atau Rp 9,9 jutaan
- Model 256 GB harga USD 799 atau Rp 11,4 jutaan
- Model 512 GB harga USD 999 atau Rp 14,2 jutaan.
iPhone 13 Pro
- iPhone 13 Pro 128 GB dijual seharga USD 999 atau Rp 14,2 juta
- iPhone 13 Pro 256 GB dijual seharga USD 1.099 atau Rp 15,7 jutaan
- iPhone 13 Pro 512 GB dijual seharga USD 1.299 atau Rp 18,5 jutaan
- iPhone 13 Pro 1 TB dijual seharga USD 1.499 atau Rp 21,4 jutaan.
iPhone 13 Pro Max
- iPhone 13 Pro Max 128 GB dijual seharga USD 1.099 atau Rp 15,7 jutaan
- iPhone 13 Pro Max 256 GB dijual seharga USD 1.199 atau Rp 17,1 jutaan
- iPhone 13 Pro Max 512 GB dijual seharga USD 1.399 atau Rp 19,9 jutaan
- iPhone 13 Pro Max 1 TB dijual seharga USD 1.599 atau Rp 22,8 jutaan.
Demikian daftar harga iPhone 13 saat pertama kali diluncurkan. Kemungkinan harga yang tidak terlalu jauh berbeda dengan harga di luar negeri.
Pantau terus Telset.id untuk mengetahui update harga resmi iPhone 13 di Indonesia. Buat Anda yang berminat, jangan lupa siapkan dana untuk bisa langsung mengikuti sesi pre order begitu resmi dimulai. (HR/IF)