Mengenal Director’s View di Galaxy S21 Ultra 5G, Bisa Bikin Video Epik

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Samsung Galaxy S21 Ultra 5G adalah smartphone yang mampu memenuhi kebutuhan Anda yang ingin membuat konten video. Hal ini karena Galaxy S21 Ultra 5G menghadirkan fitur Director’s View yang mampu membuat video layaknya film epik.

Kita semua tahu bahwa video telah menjadi salah satu format konten paling populer di era digital seperti sekarang ini. Mulai dari anak-anak hingga orangtua sangat suka membuat dan menyaksikan konten video.

Memahami hal tersebut, Samsung berupaya untuk menciptakan pengalaman menggunakan kamera ponsel terbaik yang mampu memberikan hasil profesional namun tetap memberikan kemudahan bagi penggunanya melalui fitur Director’s View.

Director’s View memungkinkan Anda untuk menentukan mode pengambilan video terbaik di setiap momen, sehingga cerita yang disampaikan pada video tersebut menjadi lebih menarik dan berkesan.

{Baca juga: Keistimewaan Pro Grade Camera dan S Pen di Galaxy S21 Ultra 5G Buat Video Sinematik}

Bagi yang penasaran mari simak bagaimana Anda dan seluruh pengguna lainnya bisa mengenal dan memaksimalkan fitur Director’s View di Samsung Galaxy S21 Ultra 5G.

Memadukan Kamera dan Teknologi Pemrosesan

Director's View Galaxy S21 Ultra 5G
Fitur Director’s View di Samsung Galaxy S21 Ultra 5G (Foto: Telset.id)

Director’s View memungkinkan Anda untuk menentukan lensa mana yang digunakan untuk merekam video sekaligus memberikan tampilan dari tiap sudut pengambilan gambar yang tersedia.

Dengan begitu, Anda menjadi lebih leluasan untuk bebas dan mudah memilih apakah akan
menggunakan lensa Tele, Wide, atau Ultra Wide dalam mengambil gambar untuk konten video.

Tidak hanya itu tersedia juga Vlogger Mode yang memungkinkan Anda untuk merekam menggunakan kamera belakang dan depan secara simultan, sehingga tidak ada momen yang terlewatkan, termasuk reaksi dari pelanggan dalam merekam video.

Director’s View juga dapat dioperasikan dengan mudah melalui kehadiran Live Thumbnails yang menampilkan footage dari setiap lensa. Anda bisa dengan leluasa untuk meninjau mana tampilan lensa yang terbaik, lalu memilihnya dengan satu sentuhan.

Director's View Galaxy S21 Ultra 5G
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G didukung Quad-camera berkualitas tinggi (Foto: Telset.id/Faisal)

Lalu Anda juga dapat dengan mudah beralih ke tempilan lensa dengan satu sentuhan. Live Thumbnails sendiri memunculkan tampilan dari tiga lensa belakang di sebelah kanan sehingga Anda tidak terganggu saat merekam video.

Didukung Quad-Camera Berkualitas Tinggi 

Kemudahan yang ditawarkan oleh fitur Director’s View tentunya tidak terlepas dari perpaduan antara sistem kamera berkualitas tinggi dengan teknologi pemrosesan gambar terkini.

Dalam hal sistem kamera berkualitas tinggi, Samsung Galaxy S21 Ultra 5G mengusung Quad-Camera yakni Ultra Wide, Wide, dan Dual Tele-Lens yang dilengkapi sensor pro 108MP yang telah ditingkatkan dari generasi sebelumnya.

Hal tersebut didukung dengan performa dari Exynos 2100 sehingga memungkinkan Galaxy S21 Ultra 5G untuk menjalankan Image Signal Processor (ISP) yang mampu memproses video yang diambil oleh empat lensa di saat yang sama.

{Baca juga: Tetap Kreatif Selama Pandemi dengan Dual-tele Lens Galaxy S21 Ultra}

Fitur Director’s View sendiri bisa diakses di tab More pada aplikasi kamera bersama mode-mode pengambilan gambar lainnya. Bahkan Anda juga bisa menciptakan shortcut yang memunculkan fitur Director’s View langsung di bagian atas shutter.

Dengan begitu, Anda tak perlu mengakses tab More terlebih dulu untuk menggunakan fitur tersebut. Kemudahan ini pun bisa diterapkan di fitur kamera lainnya, sehingga memungkinkan Anda untuk personalisasi lebih lanjut pada aplikasi kamera di Galaxy S21 Ultra 5G.

Hasil Optimal Tanpa Pergantian Kamera

Director's View Galaxy S21 Ultra 5G
Mengambil video dengan fitur Director’s View di Samsung Galaxy S21 Ultra 5G (Foto: Telset.id)

Tantangan terbesar bagi Samsung dalam merancang fitur Director’s View pada Samsung Galaxy S21 Ultra 5G adalah memastikan fitur tersebut tidak mengonsumsi daya baterai secara signifikan.

Untuk itu Samsung berupaya mengoptimalkan penggunaan fitur Director’s View agar
hasil pengambilan video tetap maksimal tanpa menghabiskan baterai perangkat secara drastis.

Caranya Samsung merancang Live Thumbnails yang menjadi bagian utama dari fitur Director’s View agar tersembunyi dari layar saat tidak digunakan oleh pengguna dalam waktu tertentu.

Anda bisa dengan mudah untuk mengaksesnya lagi cukup dengan mengetuk layar ponsel. Hal tersebut dapat memaksimalkan pengalaman pengguna dalam merekam video sekaligus meminimalkan konsumsi baterai perangkat saat menjalankan fungsi Director’s View.

Anda semakin tak perlu khawatir akan konsumsi daya baterai pada Samsung Galaxy S21 Ultra 5G saat menjalankan fungsi-fungsi yang membutuhkan kegiatan komputasi yang besar seperti Director’s View, karena ponsel ini memiliki baterai sebesar 5.000mAh.

{Baca juga: 4 Cara Sutradara Ernest Prakasa Memaksimalkan Fitur Galaxy S21 Ultra}

Hal tersebut memungkinkan pengguna untuk menggunakan semua fitur dari Galaxy S21 Ultra 5G dalam melakukan hal-hal luar biasa dengan lebih baik dan lebih lama.

Product Marketing Manager, Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia Taufiqul
Furqan menjelaskan bahwa fitur Director’s View  menjadi salah satu persembahan Samsung bagi pelanggan yang mencari kesempurnaan dalam hal apapun.

Melalui Director’s View Samsung telah menerima respons positif dan perusahaan sangat senang jika Anda dan pengguna lainnya bisa mengabadikan momen-momen menyenangkan melalui Samsung Galaxy S21 Ultra 5G.

“Dengan teknologi pemrosesan dan sistem kamera terbarukan, fitur Director’s View dapat semakin menunjang pengguna untuk merekam video berkualitas tinggi kapan pun dan di mana pun menggunakan Samsung Galaxy S21 Ultra 5G,” jelas Taufiqul.

Consumer Launch Galaxy S21 Series 5G 

Samsung menetapkan harga resmi Galaxy S21 5G mulai Rp. 12.999.000, Galaxy S21+ 5G mulai Rp 15.999.000, Galaxy S21 Ultra 5G mulai Rp 18.999.000.

Mulai tanggal 29 Januari 2021 sampai 14 Februari 2021, Samsung menyelenggarakan online Consumer Launch Galaxy S21+ 5G dan Galaxy S21 Ultra 5G di Samsung E-Store, Blibli, Eraspace, Lazada, Shopee, Tokopedia dan JD ID.

Samsung akan memberikan keuntungan kepada konsumen senilai lebih dari Rp. 3.000.000 yang didapatkan konsumen yaitu  cashback bank rekanan Samsung hingga Rp. 750.000,- dan cashback sebesar Rp 2.000.000 untuk pembelian Samsung produk lainnya.

Samsung Galaxy S21 Ultra 5G
Samsung Galaxy S21 Ultra 5G (Foto: Telset.id)

Ada juga Samsung Wireless Charger Single dilanjutkan offline consumer launch pada tanggal 5 Februari 2021 hingga 7 Februari 2021 di Central Park Jakarta dan Pakuwon Mall Surabaya.

{Baca juga: Samsung Galaxy S21+ dan S21 Ultra Dijual di Indonesia, Segini Harganya}

Acara ini juga dilanjutkan pada tanggal 12 Februari 2021 sampai 14 Februari 2021 di Kota Kasablanka Jakarta dengan keuntungan senilai hingga Rp 4.600.000.

Keuntungan yang diperoleh konsumen adalah Galaxy Buds Live ataupun cashback Rp 2.000.000, Samsung Wireless Charger Single, Galaxy S pen dan Casing dan Cashback Bank rekanan hingga Rp 750.000. Ada juga Free Mola TV Subscription selama 3 bulan, Celebrity Fitness Voucher, Ismaya Dinning Voucher. [NM/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI