Pengguna Keluhkan Munculnya Garis Horizontal di Layar iPhone 14 Pro

Telset.id, Jakarta – Pengguna iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max mengeluh tentang garis horizontal yang muncul di layar setelah mereka menyalakan perangkat. Layar HP berkedip dengan garis horizontal berwarna hijau dan kuning.

Laporan ini diberikan oleh para pengguna di Reddit dan forum komunitas Apple, dan langsung ditanggapi oleh perusahaan. Menurut Apple, masalah yang dialami oleh para pengguna di layar ponsel mereka adalah bug dari iOS.

Keluhan mengenai layar sendiri datang setelah para pengguna melakukan update OS ke iOS 16.2 pada ponsel mereka. Meskipun ada juga pengguna yang mengalami masalah tersebut pada iOS 16 di versi yang lebih lama.

Para pengguna iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max memanfaatkan web Reddit dan juga forum komunitas Apple untuk menyampaikan keluhannya.

BACA JUGA:

Sesuai pernyataan di Reddit, warna dan jumlah garis horizontal pada layar iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max bervariasi, namun garis hijau dan kuning merupakan warna yang paling sering ditemukan pengguna di layar ponselnya.

Selain itu, beberapa pengguna juga mengklaim bahwa masalah yang terjadi di layar tidak terjadi setiap saat. Pengguna lain mengatakan garis-garis di layar akan menghilang setelah satu detik.

Beberapa pengguna di Reddit mengaku telah membawa model seri iPhone 14 kelas atas ke toko resmi Apple dan pihak toko memberitahu bahwa masalah bukan terletak pada perangkat keras, melainkan karena adanya bug di iOS.

Pengguna juga mengklaim masalah tetap ada walaupun mereka melakukan restart dan update pada HP.

Apple juga sadar akan masalah yang dialami para penggunanya. Karenanya, tim dukungan raksasa asal cupertino ini pun pada awal minggu menyampaikan kepada para pengguna yang mengalami masalah lewat akun Twitter resminya, untuk memberikan informasi lebih lanjut melalui pesan langsung di Twitter.

BACA JUGA:

Meski begitu, beberapa pengguna juga menemunkan solusi sendiri untuk mengatasi masalah ini. Ada yang mengatakan masalah bisa diatasi dengan mengaktifkan fitur AOD (Always On Display) dan melakukan reset pabrik.

Seorang pengguna dengan nama Cab1X mengutip seorang insinyur Apple, dengan klaim bahwa masalah tersebut akan diatasi pada pembaruan iOs 16.2.1 yang akan datang.

Minggu lalu, raksasa Cupertino merilis pembaruan iOS 16.2 dengan fitur Apple Music Sing, aplikasi kolaborasi Freeform, dan Perlindungan Data Lanjutan Apple.  [FY/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI