Langsung Tancap Gas, POCO akan Bawa Banyak Kejutan di 2022

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Ada kabar bagus buat para penggemar Poco. Vendo asal China ini menegaskan akan menggebrak pasar smartphone Tanah Air di tahun 2022 ini dengan berbagai strategi-strategi agresifnya. Bakal banyak kejutan akan dihadirkan di tahun ini.

Berbagai inisiatif dan pencapaian di tahun 2021 menjadi modal penting bagi Poco untuk melanjutkan aksi-aksinya agar semakin digemari para penggunanya di tahun 2022.

“Di tahun 2022 ini kami memiliki strategi yang agresif untuk menjadi brand teknologi lifestyle trendsetter No. 1 di Indonesia, termasuk meningkatkan pertumbuhan basis penggemar,” ujar Andi Renreng, Head of Marketing Poco Indonesia.

Baca juga: Xiaomi 12 dan 12 Pro Segera Debut di Indonesia, Bareng Poco M4

Andi memastkan bahwa akan semakin banyak kolaborasi dengan mitra strategis dan Poco Icon, menambah jumlah POCO Store, hingga menjangkau lebih banyak komunitas.

Ditambahkannya, perusahaan akan meneruskan komitmennya untuk menghadirkan berbagai produk berperforma ekstrem dalam harga ekstrem yang ditujukan untuk target penggunanya yang unik, yaitu Gen Z dan Milenial.

“Target pengguna kami adalah yang memiliki passion tinggi dan memiliki karakter beda, berani, dan menginspirasi bagi orang-orang di sekitarnya,” sebutnya.

Sepanjang tahun 2022, Poco akan menghadirkan lebih banyak produk-produk ekstremnya yang mendobrak pasar smartphone Poco di Tanah Air, mulai dari seri M di kelas entry-level, seri X yang merupakan kelas xtreme performance, hingga seri F sebagai kelas flagship dari Poco.

Hal ini dimungkinkan karena Poco adalah brand independen sejak awal 2021 yang kembali dikukuhkan di awal tahun ini. Poco akan beroperasi dengan strategi dan pendekatan yang berbeda, meskipun masih berbagi infrastruktur dengan Xiaomi, seperti layanan purna jual, manufaktur, serta quality control.

Memperluas jangkauan dan semakin memperkenalkan brand ke lebih banyak audiens merupakan misi utama di tahun 2022 ini. Perusahaan juga akan menggandeng lebih banyak mitra-mitra dan komunitas subculture yang merupakan target audiens utama.

Baca juga: Resmi Dirilis, Spesifikasi Poco M4 Pro 5G Mirip Redmi Note 11

Begitu pula dengan memperluas jaringan Poco Store di seluruh Indonesia dan juga meningkatkan basis penggemar dari berbagai segmen komunitas lainnya.

Dia mengatakan bahwa dengan dukungan dari Poco Community, mitra-mitra strategis, komunitas subculture, media, tech-enthusiasts, Poco Icon, dan pihak-pihak terkait lainnya, kami optimis target pasar akan terus bertumbuh.

“Kami tidak sabar untuk memperkenalkan berbagai inovasi ekstrem kami. Nantikan banyak smartphone Poco dan hal baru yang akan mendobrak di masa yang akan datang,” pungkas Andi. [HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI