Telset.id, Jakarta – Tak cuma iPad mini 6 saja, Apple turut menghadirkan iPad 9 10,2 inci generasi terbaru. Menurut CEO Apple, Tim Cook, iPad 9 dibekali spesifikasi mumpuni dan dibanderol dengan harga terjangkau.
iPad terbaru generasi ke-9 ini ditenagai oleh prosesor Apple A13 Bionic yang sama dengan seri iPhone 11. Prosesor Apple A13 Bionic menyuguhkan performa 20% lebih kencang daripada generasi sebelumnya.
Dijelaskan Grek Joswiak selaku Apple Senior VP of Worldwide Marketing, chip A13 Bionic memberikan kinerja cepat untuk mendukung aktivitas belajar, bekerja, dan berkomunikasi.
“Kami senang membawa salah satu pembaruan terbesar yang pernah ada ke iPad kami yang populer,” katanya di acara peluncuran bertajuk “California Streaming” yang digelar secara virtual pada Rabu (15/9/2021).
{Baca juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga iPhone 13 Pro & iPhone 13 Pro Max}
Secara desain dan ukuran layar, masih sama dengan seri terdahulu. Positifnya, tablet ini pun otomatis akan mendukung aksesoris yang sama dengan iPad 10,2 inci generasi sebelumnya, termasuk Apple Pencil, Smart Keyboard, dan sebagainya.
Sesuai namanya, iPad 9 generasi terbaru mengusung layar Retina berukuran 10,2 inci dengan dukungan fitur True Tone. Tepat di atasnya, terdapat kamera ultrawide 12MP dengan luas pandang 120 derajat.
Menariknya, kamera tersebut dilengkapi dengan fitur andalan iPad Pro bernama Center Stage. Fitur ini ditopang oleh pintarnya chip Neural Engine di A13 Bionic agar kamera bisa mendeteksi obyek manusia secara otomatis agar tampil di tengah layar.
Fitur Center Stage ini mendukung beberapa aplikasi video conference, seperti FaceTime, Zoom, Blue Jeans, dan Webex. Sementara video yang direkam menggunakan fitur ini, bisa diunggah ke media sosial dengan mudah.
Adapun untuk kamera belakang masih sama dengan iPad 10,2 inci seri sebelumnya, yakni 8MP saja. Tapi Apple berjanji kualitas kameranya bakal lebih baik lagi, karena A13 Bionic memiliki chip ISP yang lebih bagus dari pendahulunya.
{Baca juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga dari iPhone 13 & iPhone 13 Mini}
iPad 10,2 inci generasi terbaru sudah berjalan di sistem operasi iPadOS 15. OS ini telah dirancang agar sesuai untuk tablet dan dilengkapi ragam fitur untuk menunjang produktivitas pengguna.
Di antaranya, Widget yang bisa memunculkan berbagai informasi dari aplikasi, multi-tasking yang lebih mudah, serta ada Quick Notes yang memungkinkan pengguna mencatat informasi dengan cepat.
Harga iPad 10,2 Inci Generasi 9
Tablet terbaru Apple ini tersedia dalam warna Space Gray dan Silver, serta dijual dalam model WiFi + LTE dan WiFi only.
{Baca juga: Apple Watch 7 Debut dengan Layar Kristal Anti Retak}
Untuk harga, iPad 9 10,2 inci dibanderol mulai dari USD 329 atau setara Rp 4,6 jutaan untuk model WiFi only dan USD 459 atau Rp 6,5 jutaan untuk versi WiFi + 4G LTE. Sedangkan untuk versi Education, Apple menjualnya dengan harga USD 299 atau Rp 4,2 jutaan saja. (MF)