Telset.id – Fitur baru Chromebook bakal memberi tahu Anda ketika pakai kabel USB-C salah, eror, atau memiliki fungsi terbatas. Ada pula notifikasi jika kabel yang Anda gunakan tidak mendukung standar USB4/Thunderbolt 3 performa tinggi.
Kabel USB-C memiliki kemampuan sangat beragam. Kabel USB-C menawarkan pengisian daya berbeda dan kecepatan transfer data berdasarkan jenis. Jadi, fitur baru Chromebook bisa menjadi alat berguna untuk memecahkan masalah.
“Chromebook akan memberi tahu saat Anda pakai kabel USB-C yang tidak mendukung tampilan atau tidak berfungsi baik untuk laptop,” jelas Google lewat pernyataan di unggahan blog, seperti Telset kutip dari The Verge, Senin (30/5/2022).
BACA JUGA:
- Chrome OS Flex, Cara dari Google Sulap Laptop Jadul jadi Chromebook
- Laptop Chromebook: Apa Itu, Kelebihan dan Kekurangannya
Anda juga akan menerima notifikasi kala kabel tidak mendukung standar USB4/Thunderbolt 3 performa tinggi. Fitur akan pertama hadir di Chromebook CPU Intel Core 11 atau 12 yang mendukung USB4 atau Thunderbolt.
Google sangat menyadari beberapa tantangan kabel USB-C. Karyawan Google bernama Benson Leung membuat sederet pengujian dan ulasan tentang kabel USB-C, termasuk yang menghancurkan laptop Chromebook Pixel miliknya.
Pembaruan oleh Google juga mencakup beberapa fitur di Chromebook. Google memperbarui fitur pembesar layar terpisah. Anda bisa mengubah ukuran pembesaran bagian layar sehingga leluasa untuk memilih area yang jadi prioritas.
Sekadar informasi, Chromebook adalah jenis komputer yang dirancang untuk membantu Anda menyelesaikan berbagai aktivitas secara lebih cepat dan mudah. Chromebook menjalankan Chrome OS, sistem operasi dengan penyimpanan cloud.
BACA JUGA: 10 Chromebook Murah Terbaik 2022, Ringkas Dibawa!
Melalui perangkat Chromebook terbaru, Anda bisa mengakses berbagai aplikasi Android, termasuk Adobe dan game berbasis cloud. Chromebook tidak hanya membantu mendukung produktivitas, tapi juga untuk mengakses konten hiburan. [SN/HBS]