Realme Siapkan Tablet Ringkas Harga Murah, Realme Pad Mini

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Realme bersiap untuk membawa tablet harga murah dengan ukuran yang tergolong mungil. Dinamai Realme Pad Mini, tablet terbaru ini ditenagai spesifikasi kelas entry dan desain yang cukup elegan.

Kehadirannya dikonfirmasi setelah tablet harga murah itu muncul di situs badan sertifikasi Thailand NBTC beberapa hari yang lalu. Ditambah, leakster terkenal OnLeaks juga turut mengungkap spesifikasi utama dari Realme Pad Mini.

Dikutip Telset dari Smartprix pada Kamis (24/2/2022), tablet ini mengusung layar yang lebih kecil ketimbang Realme Pad dengan ukuran 8,7 inci. Meski begitu, tampilannya tak jauh berbeda dengan tablet Realme model standar.

Bezel di sekeliling layarnya terbilang standar, tidak tipis dan tidak terlalu tebal juga. Di sini, terdapat kamera depan dengan resolusi 5MP yang lumayan oke untuk meeting ataupun belajar online.

Baca juga: Spesifikasi Lengkap Realme Pad

Sementara di belakang, tersemat modul kamera yang menyimpan satu kamera 8MP saja. Pada render yang dibagikan OnLeaks, tak terlihat adanya LED flash pada kamera tablet Android murah ini.

Spesifikasi Tablet Android Harga Murah Realme Pad Mini

Untuk dapur pacunya, spesifikasi entry diusung oleh Realme Pad Mini. Prosesornya menggunakan Unisoc T616 yang diklaim tak akan berbeda jauh dengan MediaTek Helio G80 pada Realme Pad standar.

Prosesor ini dipadukan dengan RAM 4 GB, memori penyimpanan 64 GB, dan baterai dengan kapasitas 6.400 mAh yang didukung fast charging 18W. OnLeaks menyebut, salah satu warna yang dipersembahkan adalah Silver dengan adanya logo “Realme” berwarna hitam di sudut bodi.

Baca juga: Tablet Realme Dipastikan Masuk Indonesia

Diprediksi, tablet terbaru ini akan meluncur pada Q2-2022 mendatang. Soal harga, mungkin saja model Mini akan dibanderol lebih murah daripada Realme Pad standar.

Berikut rincian spesifikasi utama dari Realme Pad Mini yang akan datang:

  • Layar: IPS LCD berukuran 8,7 inci
  • Prosesor: octa-core Unisoc T616 dengan arsitektur 12nm
  • GPU: Mali-G57
  • RAM: sampai 4 GB
  • Memori penyimpanan: sampai 64 GB
  • Kamera belakang: 8MP
  • Kamera depan: 5MP
  • Koneksi: 4G LTE (optional), Wi-Fi 802.11 ac (2.4GHz/5GHz), Bluetooth 5.0, GPS, GLONASS, USB 2.0 Type-C
  • Ketebalan: 7.6mm
  • Baterai: 6.400 mAh, 18W fast charging

(MF)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI