Apple Sebar Undangan Acara Peluncuran iPhone 14 pada 7 September

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Apple sudah menyebar undangan untuk acara peluncuran iPhone 14 yang akan digelar 7 September di dalam Campus Apple Park. Acara yang akan dimulai pada pukul 10:00 waktu AS itu akan disiarkan secara live streaming di situs Apple dan YouTube.

Meski Apple tidak menuliskan akan meluncurkan produk baru apa di undangan yang disebarkan ke media, namun yang akan jadi fokus utama adalah peluncuran iPhone 14.

Seperti semua sudah tahu, Apple tahun ini akan meluncurkan iPhone 14 Series. Menurut rumor yang beredar, Apple akan merilis empat model, yakni iPhone 14 Plus 6,7 inci (atau iPhone 14 Max) yang akan menggantikan dengan iPhone mini yang dipensiunkan dan trio iPhone 14 standar 6,1 inci, iPhone 14 Pro 6,1 inci, dan iPhone 14 Pro Max 6,7 inci.

iPhone edisi 2022 kemungkinan juga akan hadir dengan tampilan yang diperbarui dengan potongan berbentuk pil menggantikan model desain takik yang digunakan model iPhone sebelumnya.

BACA JUGA: 

Apple memang memperkecil ukuran notch pada iPhone 13. Tapi tetap saja ukurnnya masih terlihat besar, bahkan dianggap terbesar dari smartphone manapun. Raksasa teknologi asal Cupertino itu seperti tak berniat memberikan desain berbeda.

Namun iPhone 14 akan hadir dengan layar yang lebih fullscreen dibandingkan seri sebelumnya. Model terbaru ini bakal menampilkan desain layar dengan lubang kamera berbentul pil ala ponsel Android yang beredar sekarang ini.

Desain berbentuk pil baru tersebut akan mengurangi massa visual, tapi tetap mempertahankan semua sensor yang diperlukan agar Face ID tetap berfungsi dengan baik.

Apple juga akan menyematkan fitur layar selalu aktif (always-on display) di dua model, iPhone 14 Pro dan Pro Max. iOS 16 dikatakan akan datang dengan dukungan fitur layar yang selalu aktif, dan juga ada pembaruan untuk fitur Messages, seperti jejaring sosial baru.

Sementara untuk jeroannnya, prosesor anyar Apple A16 kabarnya hanya akan hadir secara eksklusif di model iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max. Sedangkan model standar masih akan tetap ditenagai prosesor A15 seperti yang digunakan iPhone 13.

Begitupun untuk kamera ada peningkatan, Apple rencananya akan menyematkan kamera 48MP pada seri iPhone 14 Pro, setelah selama bertahun-tahun menggunakan kamera 12MP di semua seri smartphone buatannya.

Kamera 48MP ini memiliki kemampuan untuk merekam video 8K. Harap diketahui, video dengan resolusi tinggi ini akan cocok untuk ditonton di perangkat AR/VR Apple yang juga akan dirilis tahun depan.

Kamera 48MP dari iPhone 14 Pro akan menghasilkan gambar di resolusi 48MP dan 12MP, yang dikenal dengan proses pixel-binning. Namun menariknya, mode resolusi tinggi 48MP akan diambil secara otomatis ketika pengguna memotret di kondisi cerah.

BACA JUGA:

Selain akan mengumumkan iPhone generasi terbaru, Apple juga diperkirakan akan meluncurkan generasi berikutnya Apple Watch Series 8. Jam tangan pintar ini diharapkan akan tersedia dalam varian standar dan Pro.

Apple Watch edisi 2022 ini akan memiliki layar yang lebih besar, bodi titanium yang kokoh, dan kaca tahan pecah. Model Pro juga dikabarkan memiliki sensor suhu tubuh.

Selain itu, Apple juga kemungkinan akan memperkenalkan model iPad Pro. Tetapi kemungkinan besar baru akan diluncurkan secara resmi di acara pada bulan Oktober bersama dengan Mac generasi terbaru. [HBS]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI