Telset.id, Jakarta –Â Gamers bernama Antonio Romero Monteiro berhasil mendapatkan penghargaan rekor dunia dari Guinness World Record. Pria asal Texas, Amerika Serikat ini menjadi pemegang rekor koleksi video game terbanyak di dunia.
Total, Monteiro memiliki lebih dari 20.000 game yang mencakup konsol dari generasi kedua hingga kedelapan. Saking banyaknya, dibutuhkan waktu delapan hari untuk menghitung koleksinya.
Monteiro telah mengumpulkan koleksi game yang terdiri dari 20.139 judul. Jumlah tersebut, hampir dua kali lipat dari pemegang rekor 2014 yang dimiliki Michael Thomasson sebelum menjual koleksinya dengan harga lebih dari USD 750.000 atau Rp 10,6 miliar di lelang.
{Baca juga: Ngeri! Ini Robot Berjalan Terbesar di Dunia}
Koleksi Monteiro mencakup PlayStation 2, PlayStation 3, PSP, Xbox, Xbox 360, Wii, Wii U, Game Cube dan Dreamcast serta game untuk konsol yang kurang populer seperti TurboGrafx-16, 3DO, Neo Geo Pocket, Sega Pico dan Atari Lynx.
{Baca juga: Asyik!! Smartphone Gaming Nintendo Segera Diluncurkan}
Monteiro juga memiliki lebih dari 100 konsol, yang memungkinkannya memainkan setiap game di ruang koleksinya. Ada juga beberapa koleksinya yang cukup langka, seperti Multi-Purpose Arcade Combat Simulator yang dibuat khusus untuk militer AS.
Dikutip dari Techspot, Kamis (04/04/2019), dari ribuan koleksinya, Monteiro mengatakan game favoritnya adalah Castlevania IV yang ia gambarkan sebagai sebuah mahakarya. (BA/FHP)