Wah, Google Sudah Uji Coba Android P?

Telset.id, Jakarta – Google beberapa waktu lalu baru saja meluncurkan sistem operasi terbaru mereka, yakni Android 8.0 Oreo. OS terbaru ini digadang-gadang memiliki tampilan yang lebih segar dan mudah dioperasikan jika dibandingkan dengan OS Android lawas mereka.

Namun meski baru saja merilis Android Oreo, raksasa mesin pencarian itu dikabarkan sudah mulai mengembangkan OS Android berikutnya. Ya, Google nampaknya tak ingin buang-buang waktu untuk membuat penerus dari Oreo, walaupun nyatanya OS tersebut hingga kini belum banyak tersebar ke pengguna Android.

[Baca juga: Google “Bersih-bersih” 300 Aplikasi yang Terinfeksi DDoS]

Mengutip dari laman Ubergizmo, dalam sebuah laporan dari forum XDA Developer menyatakan bahwa Google baru saja membua tag baru di Proyek Android Open Source. Tag yang diberikan oleh mereka adalah ‘Master-P’.

Bahkan beberapa sumber mengatakan, OS tersebut tengah diuji di beberapa perangkat Pixel dan Pixel XL. Namun bukan dilakukan secara terbuka, melainkan mereka menggunakan perangkat percobaan milik Google.

[Baca juga: Pemesan Smartphone Essential Mengeluh Terkena Phising]

Hingga saat ini, belum banyak hal yang bisa dibicarakan mengenai Android P tersebut, karena biasanya Google baru akan melakukan pratinjau Android P di awal tahun depan, seperti OS Android lainnya.

Namun yang pasti, OS ini akan memiliki kemampuan yang lebih hebat lagi untuk mengakomodir perkembangan perangkat keras yang berkembang dengan pesat. [NC/HBS]

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI