Spotify Rajai Pasar Streaming Musik, Tak Terkejar Apple Music

Telset.id, Jakarta – Spotify menjadi raja di pasar aplikasi streaming musik, dikuntit oleh Apple Music yang berada di urutan kedua. Raihan tersebut diungkap MIDiA Research dalam laporan globalnya.

Laporan dari MIDiA Research ini diambil berdasarkan data yang dikumpulkan pada kuartal kedua tahun 2021. Meskipun Apple Music adalah streaming musik kedua yang paling banyak digunakan, namun masih jauh di belakang Spotify.

Menurut penelitian seperti dilansir dari 9to5mac, Jumat (21/1/2021), jumlah orang yang berlangganan layanan streaming musik terus bertambah dengan cepat.

Baca Juga: Cara Download Lagu di Spotify

Tidak mengherankan jika pasar streaming musik terus menggeliat. Karena secara ekosistem kini streaming musik sudah jauh lebih mudah diakses oleh pengguna.

Spotify, Raja Aplikasi Streaming Musik Dunia

pasar streaming musik Spotify Apple Music

Hingga kuartal kedua tahun 2021, ada 523,9 juta orang yang berlangganan salah satu platform tersebut atau meningkat 26,4% dari periode yang sama di tahun 2020.

Apple Music menyumbang 15% dari langganan platform musik global, yang berarti telah melampaui 78 juta pelanggan berbayar. Namun, angka-angka ini masih belum menyamai Spotify yang secara mengejutkan masih berada di posisi pertama dalam peringkat global.

Aplikasi streaming musik yang identik dengan warna hijau tersebut memiliki lebih dari 160 juta pelanggan berbayar pada Q2 2021. Angka ini dua kali lipat dari yang dimiliki Apple Music.

Baca Juga: Pendengar Bisa Kasih Rating di Podcast Spotify

Namun, perusahaan riset mencatat bahwa pangsa pasar Spotify turun dari 34% pada tahun 2019 menjadi 33% pada tahun 2020 dan sekarang menjadi 31% pada tahun 2021.

Meskipun tidak ada risiko Spotify kehilangan posisi terdepan pada saat ini, kompetitor pasti telah berhasil mengambil beberapa penggunanya.

Amazon Music berada tepat di belakang Apple Music dengan pangsa pasar 13%, tetapi MIDia Research menunjukkan bahwa YouTube Music adalah layanan dengan pertumbuhan tercepat untuk tahun kedua berturut-turut dengan pangsa pasar 8%.

Baca Juga: Cari Soundtrack Lagu Film Netflix di Spotify

Tapi, meskipun jumlah keseluruhan pelanggan layanan streaming musik telah tumbuh pada tahun 2021, ini tidak berarti bahwa pendapatan perusahaan secara signifikan lebih tinggi.

Itu karena beberapa pelanggan membayar lebih sedikit karena paket keluarga, paket khusus (seperti Apple One), atau harga yang lebih rendah di pasar negara berkembang, seperti yang dijelaskan oleh MIDia. (HR/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI