10 Aplikasi Jual Pulsa Murah 2022, Bisa Jualan Pulsa di Rumah

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Usaha jualan pulsa murah selama masa pendami menjadi pilihan yang menarik. Tak perlu toko fisik, karena kini sudah banyak aplikasi jual pulsa termurah. Lewat aplikasi beli pulsa akan lebih memudahkan konsumen. Yuk, lihat aplikasi penjual pulsa apa saja.

Aplikasi jual pulsa online memungkinkan Anda untuk menjadi pengusaha jasa beli pulsa. Terdapat aplikasi-aplikasi yang menawarkan layanan termurah dan aman.

Aplikasi penjual pulsa juga menawarkan keunggulan berupa transaksi yang mudah, harga yang murah dan keamanan transaksi. Selain bisa digunakan untuk menjual pulsa, aplikasi tersebut juga dapat digunakan untuk kebutuhan pembayaran sehari-hari.

Seiring berjalannya waktu, aplikasi jualan pulsa murah semakin berkembang. Banyak yang juga menyediakan layanan pembayaran listrik, pengisian saldo e-wallet dan pembayaran BPJS.

Baca juga: 10 Tips Jualan Online di Instagram Biar Laris Manis

Dengan menggunakan aplikasi jual pulsa online, kamu bisa membuka usaha di rumah dengan lebih praktis, karena tidak perlu harus beli di luar rumah saat masa pandemi.

Untuk itu Tim Telset.id akan memberikan rekomendasi 10 aplikasi jual pulsa termurah dan paling aman. Yuk disimak.

1. Oke Kios

Oke KiosOke Kios menjadi salah satu penyedia pulsa terlengkap, dengan tak hanya menyediakan platform untuk menjual pulsa – telepon, paket SMS, dan paket data, tetapi juga layanan lainnya. Adapun layanan tersebut meliputi pembelian Token PLN dan Bayar PLN, bayar BPJS, bayar PDAM, bayar TV bulanan dan pembayaran Pascabayar lainnya. Disamping menyediakan jasa top up saldo e-Money & Ewallet. Katakan saja Dana, Gopay, Ovo dan lainnya.

Saat ini, Oke Kios bisa dibilang menjadi salah satu pilihan terbaik bagi Anda yang ingin top up atau bahkan berjualan pulsa. Selain harganya murah, minimal deposit untuk menambahkan saldo juga terjangkau, yakni hanya Rp 10,000.

Baca juga: Cara Mudah Dapat Pulsa dan Voucer dengan “CepatSwipe”

Jangan lupakan juga tampilannya yang sederhana, sehingga membuatnya mudah digunakan. CS yang responsif serta pelayanan transaksi online 24 jam juga menjadi nilai lebih lainnya dari Oke Kios. Dijamin, Anda bisa topup atau bahkan berjualan pulsa dan layanan lainnya kapanpun dan dimanapun.

2. PayFazz

Aplikasi Jual Pulsa

Aplikasi jual pulsa termurah pertama adalah PayFazz. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menjual layanan pulsa baik pulsa telepon dan SMS ataupun pulsa paket internet. Anda bisa memberikan layanan pulsa untuk semua pelanggan operator mulai dari Telkomsel hingga Smartfren.

Baca juga: WhatsApp Business, Cara Menggunakan dan Fitur Terbaik untuk Usaha Anda

Tidak hanya berjualan pulsa saja, melalui aplikasi isi pulsa Android ini Anda juga bisa menjual jasa top up Gopay, isi Token PLN dan Bayar PLN, bayar BPJS, bayar PDAM, bayar layanan Pascabayar dan pembayaran lainnya. PayFazz dikembangkan oleh PT Payfazz Teknologi Nusantara dan telah diunduh lebih dari 1 juta kali.

3. PayDay

Aplikasi Jual Pulsa

Rekomendasi aplikasi jual pulsa online selanjutnya PayDay. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menjadi penjual pulsa atau agen pulsa baik pulsa telepon atau internet dalam satu aplikasi. Anda dapat dengan mudah melakukan  transaksi pulsa, paket data, pembayaran PLN dan pembayaran lainnya hanya dengan aplikasi isi pulsa paling murah ini.

Baca juga: Cara Cek Kuota Smartfren, Update Terbaru April 2022

Terdapat beberapa jasa layanan yang bisa Anda tawarkan kepada pelanggan selain isi pulsa online seperti isi pulsa, isi token PLN, isi saldo Grab dan Gojek, bayar PDAM, beli Voucher Game, bayar BPJS, isi saldo e-money dan lain sebagainya. Aplikasi pulsa termurah ini dikembangkan oleh PayDay Digital Nusantara dan telah diunduh lebih dari 100 ribu kali.

4. KlikPulsa 

aplikasi beli pulsa KlikPulsa

KlikPulsa merupakan tempat jualan pulsa online yang murah. Aplikasi ini memungkinkan Anda menjadi penjual pulsa dan layanan pembayaran lainnya dalam satu aplikasi.

Melalui aplikasi pulsa murah 2022 ini, Anda bisa menawarkan jasa pembelian pulsa. Seperti paket data atau kuota internet, token listrik , saldo Gopay, saldo Ovo, saldo e-Money, pembayaran layanan TV Kabel, layanan internet, PDAM, ShopeePay,  BPJS, serta masih banyak lagi.

Baca juga: Tips Cara Transfer Pulsa untuk Semua Operator

Aplikasi jualan pulsa ini dikembangkan oleh KlikPulsa, telah diunduh lebih dari 100 kali dan baru dirilis sekitar akhir Februari 2020 lalu.

5. Sepulsa

aplikasi jual pulsa Sepulsa

Layanan jualan pulsa online sepulsa ini bisa Anda gunakan untuk diri sendiri atau menjadikannya usaha jasa pengisian pulsa. Pasalnya Sepulsa memugkinkan Anda untuk melakukan pengisian pulsa dan paket data, token listrik, BPJS Kesehatan, PDAM dan Telkom dalam satu aplikasi.

Sepulsa juga bekerja sama dengan Midtrans dan menggunakan teknologi SSL serta 3D Secure, sehingga semua transaksi transfer pulsa di aplikasi berjalan aman.

Baca juga: Cara Beli Paket Internet dan Pulsa di Aplikasi OVO

Aplikasi jualan pulsa termurah ini juga memiliki Customer Service (CS) yang bisa Anda hubungi jika terjadi gangguan pada aplikasi jual pulsa tersebut. Sepulsa dikembangkan oleh Sepulsa Teknologi Indonesia dan telah diunduh lebih dari 100 ribu kali.

6. Unitedtronik

aplikasi jualan pulsa termurah UnitedtronikTempat jual pulsa online termurah selanjutnya adalah Unitedtronik. Keunggulan aplikasi ini adalah tersedia layanan Customer Service (CS) yang online selama 24 jam, sehingga bisa Anda hubungi jika terjadi gangguan pada aplikasi tersebut.

Baca juga: Mitra Gojek Kini Bisa Jualan Pulsa dan Paket Internet Telkomsel

Unitedtronik sendiri bisa Anda gunakan untuk berjualan pulsa serta layanan lain seperti pembayaran PLN, BPJS, PDAM hingga top-up layanan e-wallet seperti Dana, OVO dan Gopay. Aplikasi ini dikembangkan oleh PT Unitedtronik Perkasa Sejahtera dan telah diunduh lebih dari 500 ribu kali.

7. M-Pulsa 

aplikasi beli pulsa

M-Pulsa menyediakan pembelian pulsa online atau transfer pulsa online, pembelian token pln, pembayaran tagihan online, dan pembelian voucher game dengan transaksi cepat, mudah dan murah.

Baca juga: Pakai Aplikasi Swapps, Pengguna Axis Bisa Hemat Pulsa

Aplikasi jualan pulsa termurah ini dapat digunakan untuk jualan pulsa online ataupun dipakai sendiri dengan harga bersaing. Keunggulan-keunggulan tersebut yang membuat M-Pulsa adalah aplikasi yang cocok untuk jualan ataupun dipakai sendiri. M-Pulsa dikembangkan oleh PT. Modern Pulsa Investama dan telah diunduh lebih dari 100 ribu kali.

8. Konter24jam.com

aplikasi beli pulsa

Kedelapan adalah Konter24jam.com. Aplikasi ini menyediakan pembelian isi ulang pulsa secara online atau elektrik, kuota internet, token PLN, voucher game, dan pembayaran lainnya dengan sistem otomasi.

Baca juga: Cara Mudah Transfer Pulsa XL Lewat SMS dan Aplikasi

Melalui Konter24jam.com Anda bisa menjadi penjual pulsa tanpa harus menghapal kode-kode produk ketika melayani pelanggan, karena Anda cukup isi form order dan klik tombol order lalu produk akan terproses dengan cepat. Aplikasi jualan pulsa paling murah ini dikmbangkan oleh Konter 24 Jam Online dan telah diunduh lebih dari 10 ribu kali.

9. AyoPop

jualan murah

Ayopop merupakan Aplikasi yang memungkinkan Anda menjadi penyedia jasa pembelian pulsa online, paket data internet, token listrik PLN, iuran BPJS, iuran PDAM, iuran Gas Negara cicilan multi finance,pembayaran asuransi, voucher game, voucher layanan streaming, dan berbagai tagihan lainnya.

Baca juga: Cara Mudah Transfer Pulsa Telkomsel, Panduan Lengkap 2022

Aplikasi jualan pulsa termurah tersebut juga memungkinkan Anda untuk menyediakan jasa pengisian saldo OVO dan Gopay. Ayopop dikembangkan oleh PT Ayopop Teknologi Indonesia dan telah diunduh lebih dari 1 juta kali.

10. Kioser

jualan murah

Terakhir adalah Aplikasi Kioser, aplikasi ini dapat digunakan sebagai sarana jualan pulsa online murah semua operator berskala nasional. Selain itu Kioser juga mampu menyediakan layanan pembayaran token PLN, voucher game, saldo e-money dan transaksi pembayaran online lainnya.

Aplikasi ini memiliki fitur history yang mencatat riwayat transaksi Anda dan menyediakan Costumer Service (CS) yang selalu siap 24 jam. Kioser dikembangkan oleh PT Kioser Teknologi Indonesia dan telah diunduh lebih dari 100 ribu kali.

Nah itulag tadi aplikasi jualan pulsa terbaik yang bisa Anda coba. Semoga rekomendasi ini bermanfaat buat Anda. Selamat mencoba! [NM/HBS]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI