Resmi, Ini Harga Samsung Galaxy A21s dan A11 di Indonesia

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung resmi meluncurkan dua smartphone entry level terbaru mereka di tanah air yaitu Galaxy A11 dan Galaxy A21s. Smartphone Galaxy A11 dan A21s  datang dengan harga terjangkau dan tentunya tetap membawa DNA seri Galaxy A, yaitu AwesomeLive yang ditujukan bagi para Gen Z.

Kebutuhan untuk terkoneksi serta menikmati entertainment melalui smartphone kian meningkat sejak Februari 2020 [Berdasarkan riset dari GDP Venture dalam judul “The Impact of COVID-19 Pandemic”].

Hal tersebut turut dipengaruhi oleh sebagian besar waktu yang dihabiskan selama di rumah dan diprediksi tetap populer jelang fase baru “The New Normal” yang akan segera dijalani oleh semua kalangan, tidak terkecuali bagi Gen Z di Indonesia.

Spesifikasi dan Harga Galaxy A11

Samsung Galaxy A11, memiliki resolusi layar berukuran 6,4 inci dengan resolusi HD+ dan tampilan Infinity O Display yang kekinian dan dengan aspek rasio yang besar. Dengan layar tersebut, smartphone ini siap memenuhi kegiatan entertainment pengguna mulai dari streaming film favorit sampai bermain game mobile.

Spesifikasi Galaxy A11

Galaxy A11 menggunakan chipset Snapdragon 450 1.8 GHz, yang dilengkapi dengan kapasitas penyimpanan 32/3GB dan slot tambahan penyimpanan yang bisa ditingkatkan hingga 512GB

Samsung Galaxy A11 memiliki peningkatan daya baterai dengan kapasitas sebesar 4.000 mAh. Selain itu, Galaxy A11 juga turut didukung dengan sistem pengisian cepat 15W.

{Baca juga: Samsung Galaxy A11: Spesifikasi ‘Awesome’ dengan Harga Terjangkau}

Untuk kameranya, Galaxy A11 memiliki triple camera yang terdiri dari, kamera utama 13 MP, kamera ultrawide 5 MP dengan sudut pandang seluas 115 derajat, dan juga kamera depth 2 MP.

Sedangkan kamera selfienya menggunakan sensor 8 MP yang bersemayam pada punch hole. Tak ketinggalan fitur fingerprint dan Face Unlocked untuk kebutuhan otentikasi keamanan pengguna.

Harga Galaxy A11

Samsung Galaxy A11 memiliki dua pilihan warna kekinian yaitu Black dan White . Smartphone ini dipasarkan dengan harga SRP yaitu Rp 2.099.000. Namun untuk harga flash sale smartphone ini dibanderol dengan harga Rp 1.999.000.

Flash sale Galaxy A11 digelar hingga tanggal 7 Juni 2020. Galaxy A11 tersedia di e-commerce Lazada, Blibli, Shopee, Tokopedia, dan JD.id.

Spesifikasi dan Harga Galaxy A21s

Sementara Galaxy A21s membawa peningkatan yang cukup signifikan dari versi sebelumnya yaitu Galaxy A20s.

“Mendukung Gen Z dalam menyambut “The New Normal”, Samsung menghadirkan Galaxy A21s yang kami yakini dapat mendukung GenZ untuk selalu bisa eksis dan menciptakan konten berkualitas untuk eksis di sosial medianya masing masing, serta memberikan pengalaman entertainment terbaik tanpa batas,” ujar Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Galaxy A21s memiliki layar yang lebih luas yaitu 6,5 inci HD+ PLS Infinity-O. Galaxy A21s ditenagai oleh chipset Exynos 850, yang juga merupakan kali pertama digunakan oleh Samsung. Chipset ini memiliki konfigurasi Octa-Core Cortex A55 2.0GHz dengan fabrikasi 8nm.

Galaxy A21s menghadirkan rear Quad Camera dengan kamera utama 48 MP yang didukung dengan Lensa Ultra Wide 123° 8 MP, dan juga depth sensor 2MP untuk fitur Live Focus.

Kapasitas baterai di Galaxy A21s juga lebih besar yaitu 5000mAh dengan pengisian 15W. Dilengkapi pula dengan DolbyAtmosTM yang akan memberikan pengalaman audio visual yang mengesankan.

{Baca juga: Samsung Galaxy A21s: Spesifikasi Meningkat, Usung Fitur NFC}

Galaxy A21s hadir dengan dua opsi pilihan kapasitas penyimpanan memori sesuai dengan kebutuhan konsumen; RAM 3 GB dan penyimpanan data 32 GB serta RAM 6 GB dengan penyimpanan data 64 GB yang dapat di-upgrade hingga 512 GB.

Galaxy A21s hadir dengan tiga pilihan warna yaitu Hitam, Biru, serta Putih. Galaxy A21s akan hadir pertama kali melalui program flash sale pada 8 – 14 Juni 2020 di Samsung.com/id, Lazada, JD.ID, Shopee, Blibli, Dinomarket, dan Tokopedia.

Harga Galaxy A21s

Untuk flash sale, Galaxy A21s akan dibanderol dengan harga spesial Rp. 2.699.000,- untuk varian dengan memori 3/32GB dengan bonus tambahan memory card 32GB, dan Rp. 3.199.000,- untuk varian 6/64GB dengan bonus tambahan memory card sebesar 64 GB.

Selain itu Samsung juga menawarkan aksese Youtube premium selama 2 bulan senilai Rp. 118.000,-, free membership 3 bulan JOOX senilai Rp. 139.000,- serta gratis 3 bulan langaanan Viu senilai Rp. 90.000,-.

Ditambah, gratis kuota 3GB perbulan tanpa perlu membeli paket selama 12 bulan dari Indosat Ooredoo, hanya dengan melakukan pengisian ulang Rp. 50.000,- setiap bulannya. [IR/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI