Invest Reksadana Sekarang Bisa Lewat Bukalapak

Telset.id, Jakarta – Anda yang suka membeli Reksa Dana dan sering menggunakan layanan Bukalapak, mungkin menjadi salah satu orang yang beruntung hari ini. Pasalnya, salah satu e-commerce terbesar di Indonesia itu akan menghadirkan fitur BukaReksa di dalam layanannya.

Bekerja sama dengan Bareksa yang memegang lisensi APRD (Agen Penjual Reksa Dana) serta CIMB Principal Asset Management, para pengguna Bukalapak sudah bisa memulai untuk berinvestasi dengan dana minimal Rp 10 ribu saja.

“BukaReksa adalah hasil kerjasama antara Bukalapak dan Bareksa untuk menyediakan wadah investasi bagi para pengguna Bukalapak. Fitur ini diharapkan bisa menumbuhkan minat berinvestasi orang Indonesia,” ujar CFO Bukalapak, Fajrin Rasyid, Kamis (19/01/2017)

[Baca Juga: Baru Buka Seminggu, BukaReksa Tarik 6.000 Investor]

Tentu dengan hadirnya kemudahan dalam berinvestasi ini, jumlah investor reksa dana di Indonesia yang baru berjumlah 0.13 persen dari jumlah populasi Indonesia atau sekitar 340.869 tersebut (per 26 Agustus 2016) bisa meningkat. Perlu diakui memang jika jumlah investor reksa dana di Tanah Air masih dibilang sedikit.

“Banyak masyarakat yang belum tahu penanaman pasar modal khususnya reksa dana ini. Oleh karena itu, OJK memberi pemahaman lebih soal pasar modal. Tak hanya pemahaman, masyarakat juga harus tahu jika berinvestasi reksa dana bisa sangat mudah. Lewat BukaReksa, masyarakat bisa langsung beli reksa dana lewat layanan ini,” jelas Komisioner OJK, Nurhaida.

Lantas bagaimana masyarakat khususnya pengguna Bukalapak bisa berinvestasi di BukaReksa? Menurut Fajrin, untuk saat ini pengguna baru bisa mengaksesnya di Bukalapak versi dekstop (Bukalapak.com/Bukareksa) karena untuk aplikasi masih belum tersedia fitur tersebut.

[Baca Juga: Gandeng Bareksa, DOKU Mungkinkan Pengguna Investasi Reksa Dana]

Untuk bisa mulai berinvestasi, pengguna BukaReksa hanya harus mengisi form saja untuk persyaratan, tanda tangan digital dan upload KTP. Untuk prosesnya, ia mengklaim akan selesai dalam waktu kurang dari sehari saja. Bagaimana Anda mukai berminat untuk berinvestasi?

“Alibaba jadi inspirasi kami untuk melahirkan fitur ini,” kata Karaniya Dharmasaputra, Chairman Bareksa. (FHP/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI