Apple akan Rilis 3 Model iPhone Baru di 2017?

Telset.id, Jakarta – Ada kemungkinan kehadiran iPhone 8 sebagai smartphone spesial dari Apple untuk merayakan 10 tahun eksistensi iPhone di pasar smartphone memang segera terlaksana. Karena beredar kabar dari China tepatnya dari situs Weibo jika Apple sedang merencanakan untuk segera merilis 3 model iPhone baru di 2017.

Ketiga model iPhone tersebut adalah D20, D21, dan D22. Dari ketiga model tersebut, D20 dan D21 kabarnya merupakan kode untuk iPhone 7s dan iPhone 7s Plus yang merupakan seri “upgrade” dari model iPhone 7.

Hal yang menarik di sini adalah model D22 yang kabarnya merupakan versi tertinggi yang akan dikeluarkan Apple dengan desain premium berbahan dasar kaca, layar OLED dengan teknologi borderless, tombol Home yang “invisible“, teknologi wireless charging, dan teknologi baru lainnya. Model D22 ini memiliki codename sendiri yakni “Ferrari” yang terdengar sangat spesial.

[Baca juga: Cuma Ada Satu Varian iPhone 8 Layar OLED?]

“Ferrari” juga kabarnya akan memiliki desain jeroan yang sangat berbeda. Nantinya di dalamnya akan terdapat dua unit logic board yang saling terhubung dengan kabel flex. Board pertama akan membawa prosesor berteknologi tinggi dari Apple yakni A11 SoC dengan NAND flash storage. Sedangkan di board kedua, akan terdapat elemen penting untuk komunikasi seperti WiFi, dan komponen seluler lainnya.

[Baca juga: Kantongi Sertifikasi TKDN, iPhone 7 Bisa Masuk Indonesia]

Menariknya lagi, nantinya “Ferrari” juga akan memiliki layout penyimpanan kartu SIM seperti iPad Pro yakni di bagian bawah smartphone untuk memberikan lebih banyak ruang lagi untuk komponen internal penting lainnya.

[Baca juga: 5 Alasan Kenapa iPhone Masih Ungguli Android]

Jika D22 atau “Ferrari” ini merupakan kode untuk iPhone 8, bisa dipastikan nantinya smartphone spesial tersebut akan benar-benar memiliki teknologi baru dan desain yang benar-benar berbeda daripada seri iPhone sebelumnya. (FHP/HBS)

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI