Mesin Waktu Virtual Ini Mirip “Pintu Kemana Saja” Doraemon

Telset.id, Jakarta  – Seorang pemuda bernama Lucas menciptakan mesin waktu virtual yang berfungsi mirip “Pintu ke Mana Saja” milik Doraemon, dengan memanfaatkan perangkat Spectacles buatan Snap.

Menggunakan mesin waktu virtual tersebut, seperti dikutip Telset.id dari Ubergizmo, Senin (13/7/2020), Lucas memungkinkan untuk melakukan perjalanan dalam dimensi lintas waktu dengan cara hanya berbicara.

Apa yang dilakukan Lucas saat mengenakan Spectacles adalah menapak tilas semua rekaman perjalanan hidup.

{Baca juga: 5 Alat Canggih Doraemon yang Kini Jadi Kenyataan}

Teknologi virtual reality membantunya untuk menjelajahi semua dimensi kehidupan yang dialami.

Memang, mesin waktu itu hanya memungkinkan Lucas untuk melihat kembali apa yang direkam. Mesin tersebut juga tidak membiarkannya berinteraksi dengan masa lalu. Namun, alat itu tetap merupakan temuan mutakhir.

Dengan pintu yang didambakan semua orang itu, cukup hitungan detik, kita bisa berpindah tempat ke mana pun.

Sekadar informasi, Snap sudah merilis generasi ketiga kacamata pintar Spectacles. Spectacles generasi ketiga berbekal dua kamera berkemampuan merekam video, berbeda dengan dua generasi pertama yang hanya satu kamera.

Kamera Spectacles generasi ketiga memungkinkan pengguna mengetuk tombol untuk merekam video berdurasi 10 detik.

Kamera itu dapat merekam video berdurasi 30 detik secara bersamaan dan diunggah ke Snapchat.

Model generasi kedua Spectacles, yang diperkenalkan pada awal 2018, mengalami peningkatan resolusi video ke HD dan dibekali kemampuan menyiarkan video secara langsung. Spectacles berharga mulai Rp 5 jutaan.

Banyak orang mengatakan bahwa mesin waktu temuan Lucas mirip dengan “Pintu ke Mana Saja” milik Doraemon.

Sebelumnya kami pernah menulis tentang 5 alat canggih Doraemon yang kini jadi kenyataan. Salah satunya adalah Pintu Kemana Saja yang kini hadir di dunia nyata dalam wujud Google Street.

{Baca juga: Yeay! Ada Harvest Moon Bergaya Doraemon di Nintendo Switch}

Ya, meski perbedaannya adalah jika Pintu Kemana Saja benar-benar membawa Doraemon ke tempat yang diinginkan, sedangkan Google Street hanya membawa kita ke tempat yang diinginkan secara visual saja.

Misalnya saja kita ingin mengunjungi Menara Eiffel di Paris, Perancis, Kita hanya perlu mencari tempat itu di Google Maps, dan kemudian meletakkan ikon Street View (berbentuk orang berwarna orange) di Menara Eiffel.

Alat-alat canggih Doraemon apalagi yang kini sudah bisa kita jumpai di kehidupan nyata? Anda bisa membacanya di sini. [SN/HBS]

 

SourceUbergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI