Heboh! Benda Mirip Pesawat Alien Terdampar di Pantai

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Para warganet, khususnya yang menggemari teori konspirasim sempat dibuat heboh dengan foto yang tersebar di Internet. Foto tersebut memperlihatkan benda aneh yang terdampar di pantai. Tak ayal, banyak warganet yang menduga benda itu adalah pesawat alien.

Para penggemar teori konspirasi biasanya akan senang melihat benda-benda aneh dengan struktur yang tidak dapat dijelaskan, sebagai bukti adanya Alien atau makhluk asing yang datang ke Bumi.

Seperti yang terjadi beberapa minggu lalu, ketika ada sebuah benda aneh yang terdampar di pantai di wilayah South Carolina, Amerika Serikat.

Benda tak dikenal ini ditemukan oleh relawan dari Lowcountry Marine Mammal Network (LMMN), sebuah organisasi yang didedikasikan untuk membantu paus dan lumba-lumba.

Baca juga: Mengaku Alien, Pria Ini Berasal dari Tahun 6491

Mereka memposting foto benda aneh yang mereka temukan di pantai itu ke halaman Facebook mereka. Dalam waktu sekejap, para netizen dari penjuru dunia mengomentari gambar tersebut.

Sebagian besar netizen menyebut bahwa benda aneh itu merupakan pesawat luar angkasa. Sebagian juga berpendapat bahwa benda itu adalah benda atau material dari luar angkasa.

“Para komentator mengatakan semua benda, mulai dari pesawat luar angkasa alien hingga material ruang angkasa,” kata seorang anggota LMMN.

Namun, LMMN segera membantah semua pendapat para netizen, dengan mengatakan bahwa benda yang terdampar di pantai itu lembut seperti busa tanpa logam di dalamnya.

Baca juga: Heboh! Bukan di Luar Angkasa, Alien Hidup di Bawah Laut?

Pihak LMMN mengatakan bahwa benda misterius itu adalah cincin flotasi dari pelampung yang kemungkinan robek akibat badai Hurricane Florence yang melanda daerah itu beberapa waktu lalu.

Sementara itu, petugas dari Pulau Seabrook, tempat ditemukannya benda itu, segera menyingkirkan benda yang menghebohkan itu dari pantai, agar tidak semakin banyak pemberitaan yang tidak benar, alias hoaks. [BA/HBS]

Sumber: Metro.co.uk

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI