Baca Karakter dari Cara Orang Megang Smartphone, Kok Bisa?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Bertahun-tahun yang lalu, smartphone mungkin masih menjadi barang mahal bagi sebagian orang, hingga memiliki satu pun adakalanya tidaklah mudah. Alhasil, pemandangan orang dengan perangkat ini yang berseliweran di jalan, di kendaraan umum dan sebagainya, seperti pemandangan yang langka. Namun tidak demikian saat ini. Sekarang, hampir semua orang punya smartphone, dan hampir semua orang pula punya caranya sendiri untuk memegang smartphone.

Nah, ngomong-ngomong soal cara orang memegang smartphone, percaya tidak percaya, ternyata ini bisa membaca sifat dan karakter seseorang lho.

Sebuah penelitian mengenai ragam cara memegang smartphone mengungkap hal itu. Dimana dari setidaknya 4 yang paling umum dan biasa digunakan orang, begini katanya tentang sifat dan karakter pengguna.

1. Pegang smartphone dengan satu tangan

Konon, cara yang pertama ini biasa digunakan oleh mereka yang secara sifat cukup keras dan punya kepribadian kuat. Orang yang memegang smartphone dengan cara ini juga punya daya ingat yang tinggi. Selain juga cukup ambisius dalam pekerjaan.

{Baca juga: 4 Fitur yang Bisa Kita Harapkan Ada di Smartphone 2019}

Untuk urusan asmara, orang yang biasa memegang smartphone dengan satu tangan biasanya tidak mudah menyerah. Orang ini juga akan sekuat tenaga mempertahankan orang yag dicintainya, dan tak akan melepaskannya.

2. Pegang smartphone dengan satu tangan dan mengetik dengan satu jari

Pengguna smartphone yang biasa memegang smartphone dengan satu tangan, lalu mengetik dengan hanya satu ibu jari biasanya adalah orang yang kreatif. Disamping juga memiliki intuisi yang kuat dan rasa simpatik yang tinggi. Orang dengan cara memegang smartphone seperti ini juga biasanya suka bertualang, lucu dan aktif.

Untuk urusan asmara, orang ini biasanya suka diperlakukan baik dan ingin dilindungi. Apalagi ada sifat-sifat pemalu juga dalam dirinya.

3. Pegang smartphone dengan dua tangan dan mengetik dengan dua ibu jari

Orang yang biasa menggunakan cara ini untuk memegang smartphone biasanya merupakan orang yang sangat berbakat, penuh kreativitas dan suka berimajinasi.

{Baca juga: Ini Dua Smartphone Terkuat Sepanjang Tahun 2018}

Pengguna dengan kebiasaan ini juga termasuk orang yang sangat menghargai orang lain. Namun sayangnya berkepribadian yang lemah. Mulai dari takut untuk memulai sesuatu yang baru, sampai takut untuk dikecewakan dan disakiti.

Untuk urusan cinta, orang dengan tipe ini sering gagal move on, lantaran selalu sulit untuk melupakan masa lalu.

4. Pegang smartphone dengan dua tangan dan mengetik dengan satu jari telunjuk

Orang dengan cara memegang smartphone ini biasanya lebih suka diam. Namun ia masuk dalam kategori orang cerdas, suka berpikir realistis, dan berpandangan tajam.

Untuk urusan asmara, orang ini gampang sakit hati. Ini tak lain karena sifat pendiamnya yang membuat pikirannya bergulat dengan masalahnya sendiri.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI