XL Luncurkan Kartu Perdana Android

XL Rumah Android

Jakarta – Meneruskan program Rumah Android, XL kembali meluncurkan Kartu perdana Android dan paket HotRod 3G+ baru. Berbeda dengan sebelumnya, kartu perdana Android yang baru ini memiliki periode yang lebih panjang, berlaku hingga 12 bulan.

“Melihat pertumbuhan pengguna Android yang semakin banyak, bahkan hingga 68,6 persen menurut data GFK Agustus 2013. Untuk itu kami coba kembali memberikan pengalaman yang berbeda pada pelanggan dengan layanan data dengan perangkat Android, yang lebih cepat, stabil, dan hemat.” Ujar General Manager Marketing Communications XL Axiata, Edward Kilian Suwignyo di Senayan City Jakarta (27/11).

Kartu perdana Android sendiri dapat memberikan keuntungan seperti layanan data 1,2GB yang berlaku 12 bulan. Kuota ini dapat digunakan dengan optimal tanpa adanya pembatasan penggunan per bulan. Kartu perdana ini bisa didapatkan dengan harga Rp 49 ribu.

Sementara paket HotRod 3G+ yang kembali ditawarkan memberikan kuota yang lebih besar, yaitu Rp 25 ribu, untuk 2,1GB, Rp 49 ribu untuk 3GB, dan Rp 99 ribu untuk 5,1GB.

XL Axiata juga dapat membantu pelanggan untuk mengoptimalkan smartphone Android nya, dengan mengadakan program XL Rumahnya Android telah menyiapkan petugas XL Android care yang menguasai platform Android di XPLOR dan XL Center. Selain itu, pertanyaan dan panduan bisa didapatkan melalui Twitter @XLCare dan 817.(ms)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI