Terungkap, Foxconn Paksa Mahasiswa Magang Rakit PlayStation 4

Pekerja di Pabrik Foxconn

Jakarta – Foxconn kembali menjadi sorotan media di China setelah terungkapnya skandal tenaga kerja dibawah umur. Perusahaan perakit iPhone itu dilaporkan mempekerjakan para mahasiswa magang secara berlebihan untuk merakit PlayStation 4 (PS4).

Dalam laporannya The Beijing Times menyebutkan bahwa Hon Hai Precision Industry, anak perusahaan Foxconn, memanfaatkan tenaga para mahasiswa untuk merakit PS4. Para mahasiswa itu dipaksa bekerja secara berlebihan siang hingga malam.

Mahasiswa dari Universitas Xi’an itu terpaksa bekerja bukan untuk mencari uang, namun untuk mencari nilai kelulusan. Pihak Foxconn dinilai sangat tidak etis memanfaatkan para mahasiswa untuk bekerja merakit PS4.

Terungkap, seperti diberitakan Neowin, Senin (14/10), ribuan mahasiswa dari fakultas teknologi Universitas Xi’an itu dipaksa bekerja merakit PS4. Pekerjaan ini sebagai pengganti mata kuliah kerja praktek. Apesnya, bila mereka menolak maka para mahasiswa tersebut akan diancam tidak lulus.

Ironisnya, universitas tersebut justru tak segan-segan menganulir enam semester waktu kuliah yang telah dilalui, bagi mahasiswa yang tidak mengikuti perintah “kerja paksa” tersebut. Tidak jelas atas dasar apa para mahasiswa diwajibkan melakukannya.

Pihak Foxconn sendiri kabarnya telah melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait pelanggaran kebijakan perusahaan yang dilakukan Hon Hai. Foxconn menyatakan akan memberikan sanksi tegas kepada setiap anak perusahaannya yang tidak mematuhi peraturan, sehingga kejadian serupa tidak terulang lagi.

Foxconn memang sering mendapat sorotan setelah terjadi serangkaian aksi bunuh diri yang dilakukan pekerjanya. Pada tahun 2010 lalu, tercatat setidaknya ada 13 pekerja Foxconn yang tewas akibat bunuh diri.

Organisasi pengawasan untuk buruh di China mengungkapkan, bahwa buruknya tingkat kesejahteraan buruh dan lingkungan kerja di Foxconn menjadi penyebab tingginya aksi bunuh diri para pekerja di pabrik perakitan terbesar di dunia itu.[HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI